Liputan6.com, Jakarta - Konferensi Global Dunia Maya atau Global Conference Cyberspace (GCCS) 2015 baru selesai digelar di Den Haag, Belanda. Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara dan APJII turut hadir dalam acara tersebut.
Pada kesempatan pidato, Rudiantara menyatakan bahwa Indonesia tertarik untuk menjadi tuan rumah acara Global Conference Cyberspace pada tahun 2017.
"Dengan rendah hati, kami mengajak seluruh peserta untuk menerima ketertarikan Indonesia sebagai tuan rumah GCCS untuk menjaga keberlanjutan semangat siber sekuruti yang hidup di Den Haag," kata Rudiantara di hadapan 2.000-an peserta dari seluruh dunia di Hall World Conference, Deen Haag.
Menanggapi hal itu, Ketua Umum APJII, Semuel A Pangerapan, menyatakan sangat mendukung dan siap bekerjasama untuk menggelar acara tersebut. Menurut Sammy, demikian panggilan akrabnya, dengan menggelar acara siber sekuriti maka efeknya bagi ekosistem ICT Indonesia akan semakin bagus. Efek itu bisa dipengaruhi dengan berbagai konsep tentang keamanan jaringan dalam upaya membuat keamanan masyarakat dalam berinternet.
"Ini terobosan dan keberanian dari Kominfo untuk menggelarnya. APJII mendukung penuh dan siap melibatkan rekan-rekan ISP anggota APJII dalam pelaksanaannya," kata Sammy.
Di event ini, isu-isu yang dibahas adalah mengenai keamanan, kebebasan, bisnis dan tanggung jawab sosial. Bagaimana pengalaman masing-masing negara dalam menjalankan keamanan internet dengan tetap mempertimbangkan bisnis dan juga sosial serta kebebasan berinternet, itu sangat penting.
Menurut Sammy, APJII sudah berpengalaman menggelar event internasional antara lain APRICOT 2007, IGF 2013, dan September nanti ada APNIC Meeting di Jakarta. Dua event yang sudah jalan semuanya sukses dan dapat apresiasi dari internasional.
APJII menyatakan siap bekerja sama dengan Kemenkominfo, Deplu, Polhukam, dan Civil Society lain untuk mewujudkan cita-cita Rudiantara. Nantinya kesiapan Indonesia untuk menjadi tuan rumah GCCS2017 tinggal ditindaklanjuti ke board dari GCCS.
(dew)
Indonesia Tertarik Jadi Tuan Rumah Konferensi Cyber Dunia
Indonesia tertarik untuk menjadi tuan rumah acara Global Conference Cyberspace pada tahun 2017.
diperbarui 17 Apr 2015, 19:58 WIBIlustrasi internet (trustedreviews.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah
Tips Memperlambat Putaran Meteran Air: Panduan Lengkap 2024
Liga Champions: Bek Terlupakan Jadi Kartu Terakhir Arsenal pada Misi Krusial di Markas Sporting CP
Pelestarian Kebudayaan Dinilai Lebih Mudah dengan Memanfaatkan Teknologi
7 Tips Lolos Psikotes untuk Fresh Graduate, Begini Strategi dan Simulasinya
PPEPP Adalah Singkatan dari: Komponen Utama, Manfaat, dan Tantangan Implementasi
13 Tahun Aturan Upah Minimum Berubah Terus, Apindo: Kami Kecewa!
FPCI Kembali Gelar CIFP 2024, 7.500 Orang Sudah Mendaftar
Bacaan Dzikir Nabi Yunus AS saat Berada di Perut Paus, Dikisahkan Ustadz Adi Hidayat
Meiska Masuk Nominasi IMA Awards 2024, Siap Hadirkan Kejutan di 2025
Risk and Governance Summit 2024, OJK Dorong Penguatan Governansi Sektor Keuangan Menuju Indonesia Emas