Dekan IPB Kaget Eks Mahasiswa Jadi Pembunuh Deudeuh @Tataa_Chubby

Dari catatan akademik selama Prio berkuliah di IPB cukup bagus dan tidak pernah tersangkut masalah.

oleh Bima Firmansyah diperbarui 18 Apr 2015, 04:00 WIB
Muhammad Prio Santoso alias Rio tersangka pelaku pembunuhan Deudeuh Alfi Sahrin alias Tata Chubby di Tebet saat berada didalam mobil tahanan, Jakarta, Jumat (17/4/2015). (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Bogor - Pembunuh Deudeuh Alfi Sahrin (26) atau @tata_chubby, M Prio Santoso ternyata pernah terdaftar sebagai mahasiswa di Institut Pertanian Bogor (IPB). Namun di tengah perkuliahan, Prio drop out (DO) karena tidak pernah masuk kuliah.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Pertanian IPB, Dadang membenarkan bahwa Prio memang pernah kuliah di IPB. "Dia angkatan 45 masuk tahun 2008. Kita tidak menyangka dan kaget dia melakukan itu," jelas Dadand di Bogor, Jumat (17/4/2015).

Dadang menuturkan, dari catatan akademik selama Prio berkuliah di IPB cukup bagus dan tidak pernah tersangkut masalah. Namun tidak begitu aktif dalam kegiatan kemahasiswaan.

"Kayaknya kalau di kampus kurang aktif seperti ikut unit kegiatan mahasiswa," tutur Dadang.

Sementara, istri Prio, Rizki Oktaviani Bilkis yang juga terdaftar sebagai mahasiswi IPB rencananya akan diwisuda pada 29 April mendatang.

"Dari catatan saya, yang namanya Rizki Oktaviani Bilkis itu ada. Dan termasuk yang akan diwisuda tanggal 29 April nanti," ungkap dia.

Prio terpaksa tidak melanjutkan studinya di IPB pada 2011 lantaran masalah biaya. Ia akhirnya diterima kerja menjadi guru les privat di Jakarta.

Dia ditangkap pada Rabu 15 April 2015 dinihari setelah membunuh Deudeuh atau Tata di kamar kosnya di Tebet, Jakarta Selatan. Akibat tindakannya itu, Prio kini mendekam di penjara dan diancam hukuman 25 tahun bui. (Ali)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya