Liputan6.com, London - Eden Hazard menjadi pembeda dalam laga Chelsea Vs Manchester United, Sabtu (18/4/2015) atau Minggu dini hari. Gol tunggalnya untuk sementara membawa The Blues unggul atas Setan Merah di babak pertama.
MU punya peluang pertama pada menit ketiga. Namun tendangan Wayne Rooney memanfaatkan umpan silang Luke Shaw hanya berada di samping gawang Thibaut Courtois.
Tiga menit kemudian giliran tuan rumah yang punya peluang. Tapi sontekan Cesc Fabregas di dalam kotak penalti mampu dimentahkan David De Gea.
Pada menit ke-12, Paddy McNair punya peluang emas. Tapi tendangan jarak jauhnya mampu ditepis Thibaut Courtois.
Hingga menit ke-33, pertarungan sengit terus terjadi di lini tengah. Sehingga belum ada lagi peluang emas yang tercipta untuk kedua tim.
Chelsea akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-38. Umpan backheel dari Oscar mampu diteruskan Eden Hazard melalui tendangan keras kaki kiri dari dalam kotak penalti melewati adangan David De Gea.
Falcao punya peluang semenit sebelum laga usai. Tapi Courtois kembali melakukan penyelamatan gemilang. Hasil 1-0 pun bertahan hingga babak pertama usai.
Chelsea: Courtois, Ivanovic, Cahill, Terry (c), Azpilicueta, Zouma, Matic, Oscar, Fabregas, Hazard, Drogba
Manchester United: De Gea, Valencia, Smalling, McNair, Shaw, Mata, Rooney, Herrera, Young, Fellaini, Falcao
Gol Tunggal Hazard Bawa Chelsea Ungguli MU
Eden Hazard menjadi pembeda dalam laga Chelsea Vs Manchester United.
diperbarui 19 Apr 2015, 00:19 WIBChelsea Vs MU (Reuters / Andrew Couldridge)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kementan Diperbolehkan Bangun Irigasi, Ini Alasannya
Tragis, Pria Rusia Meninggal Akibat Dicakar Kucing Peliharaannya
5 Pernyataan Presiden RI Prabowo Subianto Terkait Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024
Rayakan Produksi ke-160 Ribu Unit, Wuling Indonesia Mulai Ekspor Cloud EV ke ASEAN
Cara Menghilangkan Dahak di Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif
Mengungkap Keanggunan Kebaya Lewat Peluncuran Buku 'Kebaya, Keanggunan yang Diwariskan'
Tumbang Setelah 20 Tahun Berkuasa di Depok, Begini Reaksi PKS
Fokus Pagi : Tiga Orang Tewas Tertimbun Longsor di Kabupaten Deli Serdang
PKS: Partai KIM Plus Belum Optimal Menangkan RK-Suswono
Nikmati Promo Google Play Cyber Week: Ada Diskon Pakai DANA!
Mantan Penyidik KPK Desak Polisi Segera Tangkap Firli Bahuri Usai Mangkir: Sudah Cukup Waktu Setahun
Manchester United Sudah Temukan Alternatif Jika Gagal Angkut Viktor Gyokeres