Liputan6.com, Jakarta - Setelah beberapa tahun absen di pasar smartphone Indonesia, BenQ kembali hadir dengan produk terbaru. Perusahaan asal Taiwan itu meluncurkan smartphone bagi konsumen yang hobi 'selfie' yaitu B502.
Sesuai dengan segmen produknya, BenQ melengkapi smartphone ini dengan fitur 'Instant Beauty' dan aplikasi 'Beauty Mode' untuk membuat foto terlihat jauh lebih cantik. Keduanya sudah tersedia di dalam B502, sehingga konsumen tidak perlu mengunduh fitur atau aplikasi tersebut.
Advertisement
Karena menyasar kalangan muda yang hobi selfie, General Manager BenQ Indonesia, Eko Handoko Wijaya, mengatakan bahwa resolusi kamera yang tinggi merupakan hal wajib yang tidak boleh dilupakan.
BenQ melengkapi B502 dengan kamera belakang 13 megapiksel (MP) dan kamera depan 5 MP. BenQ menggandeng aktris Olivia Jensen sebagai BenQ Beauty Ambassador untuk smartphone B502.
Adapun untuk spesifikasi lain B502, smartphone berbasis sistem operasi (OS) Android 4.4.2 KitKat ini ditopang prosesor quad-core 1,3 GHz MediaTek MT6582, layar HD 5 inci, dan slot Dual SIM (masing-masing untuk mini-SIM dan micro-SIM).
BenQ B502 hadir dalam dua versi yaitu RAM 1GB + memori internal 8GB dan RAM 2 GB + memori internal 16 GB. Kedua smartphone dengan berat 125 gram ini dilengkapi slot untuk microSD dengan kapasitas penyimpanan maksimal 32 GB dan baterai 1800 mAh.
BenQ B502 dibanderol Rp 1.799.000 untuk versi RAM 1 GB + memori internal 8 GB dan Rp 2.199.000 untuk versi RAM 2 GB + memori internal 16GB.
Penjualan perdana akan digelar secara eksklusif di situs e-commerce Lazada selama 1 bulan pada 22 April 2015, dengan harga Rp 1.499.000 untuk versi RAM 1GB + memori internal 8 GB dan Rp 1.899.000 untuk versi RAM 2GB + memori internal 16 GB.
Ke depan, BenQ membuka peluang bagi situs e-commerce lain dan ritel offline untuk menjual smartphone terbarunya itu.
"Untuk service center, saat ini kami bekerjasama dengan ASP (Authorized Service Provider), yang saat ini tersebar di berbagai lokasi, termasuk kota-kota besar," tutur Eko.
(din/isk)