Pisah dari Big Sean, Ariana Grande Akan Baik-baik Saja

Ariana Grande akhirnya bersuara setelah cukup lama diam tentang perpisahannya dengan Big Sean.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 22 Apr 2015, 13:30 WIB
Dailymail

Liputan6.com, Los Angeles Putusnya Ariana Grande dengan sang kekasih Big Sean, membuat para penggemarnya khawatir. Namun, melalui akun Twitter pribadinya, Ariana meyakinkan mereka kalau dirinya baik-baik saja.

Ariana Grande akhirnya bersuara setelah cukup lama diam tentang perpisahannya dengan Big Sean. Dan dilaporkan Aceshowbiz, Rabu (22/4/2015), ia pun berbagi cerita tentang kegiatan dan perasaannya.

Dailymail


"Hari pertama yang menyenangkan di lokasi syuting. Terima kasih ratu sudah membuat saya merasa sangat terbuka. Kalian adalah segalanya @RobertsEmma @msleamichele @billielourd @yoabbaabba," tulisnya.

Pelantun Love Me Harder ini juga menuliskan terima kasihnya kepada para penggemar atas dukungannya selama ini. "Saya sangat mencintaimu babes. Kalian adalah malaikat yang jujur. Cinta dan perhatian kalian sangat saya hargai. Saya berjanji akan baik saja."

Dailymail


Sayangnya, tweet yang sudah sempat dibaca puluhan pengikutnya itu kemudian dihapusnya.

Ariana Grande dan Big Sean sempat menjalin asmara selama delapan bulan, hingga keduanya memutuskan berpisah. Dan para wakilnya pun membuat pernyataan bersama, "Mereka berdua sangat peduli satu sama lain dan tetap menjadi teman dekat."

Ariana Grande-Big Sean putus


"Kami dengan hormat meminta media untuk menghormati keinginan mereka untuk privasi masalah pribadi hingga saat ini," tandas mereka.(Mer)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya