Liputan6.com, Jakarta - Pidato Presiden Joko Widodo atau [Jokowi ]( "")dalam pelaksanaan Konferensi Asia-Afrika (KAA) kembali menuai pujian. Saat itu, Jokowi menyindir keberadaan International Money Fund (IMF) dan Bank Dunia.
Menurut Wakil Ketua DPR Fadli Zon, pidato mantan Gubernur DKI Jakarta itu tak pernah diucapkan oleh Presiden Indonesia sebelumnya.
"Itu adalah suatu pidato yang saya harus akui cukup keras dan tegas. Hampir tidak pernah diucapkan presiden-presiden sebelumnya," tukas Fadli di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (23/4/2015).
Politisi Partai Gerindra itu menuturkan, pidato Jokowi akan lebih bagus jika dibarengi konsistensi sikap yang yang sama agar tidak jadi sekadar wacana.
"Artinya Pak Jokowi nanti bicara seperti itu, tapi (nanti malah) pinjem uang ke World Bank, pinjem utang luar negeri dari ADB (Asia Development Bank), pinjem utang dari IMF. Itu jangan sampai terjadi. Apa yang diucapkan harus satu kata dengan perbuatan," tutur Fadli.
Dia berpandangan, bangsa yang merdeka harus bersikap tegas seperti yang ditunjukkan oleh Jokowi. "Kalau kita ingin merdeka seperti itu. Tapi harus konsisten," tandas Fadli. (Ali/Yus)
Fadli Zon: Pidato KAA Jokowi Keras dan Tegas
"Itu adalah suatu pidato yang saya harus akui cukup keras dan tegas. Hampir tidak pernah diucapkan presiden-presiden sebelumnya."
diperbarui 23 Apr 2015, 19:05 WIBPresiden Indonesia, Joko Widodo memberikan sambutan pada acara pembukaan Konfrensi Tingkat Tinggi Asia Afrika di JCC, Jakarta, (22/4/2015). Jokowi mengatakan masa depan dunia ada di tangan bangsa Asia-Afrika. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil UEFA Nations League: Inggris Menang Telak Atas Yunani, Italia Kalahkan Belgia
4 Jenis Tangisan yang Dibenci oleh Allah SWT, Nomor 3 Sering Dilakukan Kaum Muda
3 Bandara Masih Ditutup Imbas Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Kekayaan Bersih Adalah: Panduan Lengkap Menghitung dan Meningkatkan Aset Finansial Anda
Eksplan Adalah: Memahami Konsep Kunci dalam Kultur Jaringan Tumbuhan
KPU Jakarta: Sirekap di Pilkada Memuaskan, Ada 20 Pelindung Aritmatika
Apa Itu Kekkei Genkai: Kemampuan Genetik Unik dalam Dunia Shinobi
Video Kucing Prabowo Bobby Kertanegara Mandi di Salon Hewan Peliharaan Jadi Viral
Ibarbo Park, Surga Kartun di Kota Gudeg
Jelang Duel Timnas Indonesia vs Jepang, Jay Idzes Beber Atmosfer Ruang Ganti Garuda
Dikabarkan Sakit di Luar Angkasa, Sunita Williams Ungkap Aktivitasnya Selama Terjebak di ISS
Ngeri! Siksa Paling Pedih di Hari Kiamat Dialami Golongan Ini kata Gus Baha