Liputan6.com, London - Jose Mourinho memulai perang urat syaraf jelang laga Arsenal kontra Chelsea, Minggu (26/4/2015) ini. Ia menilai skuat The Gunners sama kuatnya dengan Manchester United (MU).
Chelsea dan Arsenal bersaing ketat untuk merebut gelar Liga Premier Inggris. The Blues saat ini berada di peringkat pertama dengan koleksi 76 poin dari 32 laga atau unggul 10 poin atas The Gunners.
Mourinho patut optimistis jelang laga ini. Pasalnya, dari 12 laga melawan Arsene Wenger, ia belum pernah menelan kekalahan.
"Saya pikir skuat Arsenal sangat fantastis. Mereka punya banyak pemain berkualitas di posisi yang sama," kata Mourinho seperti dilansir Inside Futbol.
"Dibandingkan dengan MU? Saya pikir sama kualitasnya," katanya menambahkan.
Baca Halaman Selanjutnya....
Advertisement
2
Manajer asal Portugal itu juga menilai Arsenal takkan mudah ditaklukkan. Apalagi tetangga Chelsea di London itu masih punya peluang juara.
"Saya tidak bangga dengan rekor melawan Wenger. Yang paling penting adalah penghargaan Minggu nanti, bukan masa lalu," kata Mourinho.
Baca Juga:
Jelang Derby, Mourinho Puji Skuat Arsenal
Advertisement