Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana atau Haji Lulung akan diperiksa sebagai saksi di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri. Ia diperiksa terkait kasus dugaan korupsi pengadaan Uninterruptible Power Supply (UPS) pada APBD Perubahan 2014.
Menanggapi pemanggilan Haji Lulung itu, Ahok yakin politisi PPP itu akan kooperatif menjalani pemeriksaan.
"Saya kira Pak Lulung akan mendukung. Mereka menuntut buka-bukaan, jadi Bareskrim memanggil Haji Lulung pasti akan mendukung supaya lebih jelas," kata Gubernur DKI Jakarta bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (29/4/2015).
Ahok juga menanggapi terkait penggeledahan di ruangan Haji Lulung di lantai 9 Gedung DPRD DKI Jakarta. Menurut dia, Haji Lulung akan buka-bukaan terkait penggeledahan yang kemarin dilakukan penyidik Bareskrim.
"Pasti Haji Lulung senang dong, kan dia juga mau buka-bukaan," ucap Ahok.
Sebelumnya, Haji Lulung mangkir dari pemeriksaan pada 27 April 2015. Dia beralasan sedang ada acara dengan para kiai di Sulawesi Utara.
Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri menggeledah Gedung DPRD DKI Jakarta guna menindak lanjuti penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan UPS pada APBD Perubahan 2014 pada Senin 27 April 2015.
Kepala Sub Direktorat V Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri Kombes Pol Muhammad Ikram mengatakan, pihaknya menggeledah 3 ruangan di antaranya ruangan rapat Komisi E, ruangan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana, dan ruangan anggota DPRD DKI Komisi E, Fahmi Zulfikar Hasibuan. (Mvi/Sun)
Ahok Yakin Haji Lulung Kooperatif Dipanggil Bareskrim Polri
Haji Lulung sempat mangkir pemeriksaan di Bareskrim Polri pada 27 April 2015.
diperbarui 29 Apr 2015, 10:42 WIBAbraham Lunggana alias haji Lulung memberikan keterangan saat konferensi pers di Gedung DPRD, DKI Jakarta, Kamis (5/3/2015). Mediasi Kemendagri mengalami jalan buntu, DPRD menilai Ahok tidak beretika saat rapat . (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 18 November 2024
Bawaslu Tingkatkan Pengawasan Pelibatan Anak dalam Sisa Waktu Kampanye Pilkada 2024
Jabar Deklarasikan Gerakan Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Beneran Jera ?
Kisah Gus Dur Ajak Ngobrol Hantu untuk Sterilkan Angkernya Istana Negara
BPBD Tangerang Antisipasi Pohon Tumbang Jelang Musim Hujan
Pakar UGM Buka Suara soal Efek Kebijakan Impor Susu bagi Peternak Sapi Lokal
Kapolresta Banyuwangi soal Pembunuhan Siswi MI: Kami Tidak akan Berhenti sampai Pelaku Tertangkap
Gus Iqdam Bagikan Amalan Mudah Penyebab Doa Cepat Terkabul, ST Nyell Harus Tahu!
3 Pemain Depan Arab Saudi yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia: Jangan Sampai Kebobolan
Mengenal Ragam Tradisi di Klungkung Bali
Momen Presiden Prabowo Disambut Hangat Puluhan WNI saat Tiba di Brazil
Momen Akhir Debat Pamungkas Pilkada Jakarta 2024