Liputan6.com, Cleveland - Pukulan telak diterima Cleveland Cavaliers. Di tengah perjuangan di babak playoff NBA, Cavaliers harus kehilangan Kevin Love karena cedera bahu.
Love mengalami cedera saat bertabrakan dengan pemain Boston Celtics, Kelly Olynik, dalam gim keempat babak pertama playoff NBA pada Minggu (26/4). Saat itu Love berusaha mengejar bola liar. Namun, Olynik menarik lengan Love yang menyebabkan bahu rivalnya itu terlepas.
Meski kehilangan bintangnya, Cavaliers akhirnya menaklukkan Celtics 101-93. Kemenangan itu mengantarkan Cavs melaju ke babak semifinal NBA setelah unggul 4-0 atas Celtics.
Love pun harus menjalani operasi bahu pada Rabu (29/4) waktu setempat. Operasi bahu pemain bertinggi 2,08 meter itu dinyatakan sukses.
Kubu Cavaliers mengonfirmasi, Love harus menjalani masa pemulihan selama 4-6 bulan. Artinya, musim NBA untuk Love kini telah berakhir. Love diharapkan dapat kembali bugar pada musim mendatang.
Cavaliers pun akan kehilangan Love di babak semifinal Playoffs nanti. Cavs kini tengah menunggu calon lawan di babak empat besar wilayah Timur itu yang masih diperebutkan Chicago Bulls dan Milwaukee Bucks.
Selama membela Cavaliers, Love telah mencetak rata-rata 16,4 angka; 9,7 rebound; dan 2,2 assist. Love menjadi bagian penting trio bintang Cavs bersama LeBron James dan Kyrie Irving untuk bersaing di level elit NBA.
Baca Juga:
Kalahkan Blazers, Grizzlies Tantang Warriors
Naluri Membunuh Telah Kembali, Pacquiao Siap Bantai Mayweather
Pacquiao Ingin Temui Mary Jane dan Jokowi
Bahu Terlepas, Bintang Cavaliers Absen 4-6 Bulan
Love mengalami cedera saat bertabrakan dengan pemain Boston Celtics, Kelly Olynik.
diperbarui 30 Apr 2015, 17:24 WIBKevin Love cetak tiga angka di laga Boston Celtics vs Cleveland Cavaliers (Reuters / David Butler II)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Bahan Pembuatan Triangle: Panduan Lengkap Alat Musik Ritmis
Ada Rumor Pindah ke Fenerbache, Cristiano Ronaldo Isyaratkan Setia di Al Nassr
Profil Singkat Paslon Pilgub Maluku 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Ilmuwan Klaim Temukan Retakan di Alam Semesta
Dampak Buruk Polusi Udara, Kenali Gejala Bronkitis pada Anak
5 Golongan Manusia yang Rajin Puasa tapi Masuk Neraka, Apa Penyebabnya?
Timses Ridwan Kamil-Suswono Gelar Doa Bersama di Masa Tenang Pilkada Jakarta 2024
Simak, Profil Cagub dan Cawagub Pilkada 2024 Sulawesi Tenggara
Badan Gizi Nasional Ungkap Pentingnya Program Makan Bergizi Gratis, Salah Satunya Mencegah Bencana Demografi pada 2045
Mabes Polri Kirim Brimob untuk Pengamanan Pilkada Dompu, Kenapa?
Taubat Pasti Diterima Allah, tapi yang Seperti Ini Kata Gus Baha
Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman