Makin Besar Pixel Kamera Ponsel, Foto Makin Bagus?

Besaran ukuran megapixel (MP) bukanlah penjamin utama kualitas sebuah kamera smartphone.

oleh Adhi Maulana diperbarui 01 Mei 2015, 08:20 WIB
Kamera iPhone (ubergizmo.com)

Liputan6.com, Jakarta - iPhone 6 memiliki kamera 8 megapixel, sementara resolusi kamera Galaxy S6 dua kali lipat lebih besar, 16 megapixel. Apakah ini berarti smartphone Galaxy S6 dengan megapixel lebih besar memiliki kualitas foto yang lebih baik?

Jawabannya belum tentu. Karena hasil jepretan kedua kamera smartphone unggulan itu nampak seimbang --sama baiknya-- dalam hal ketajaman dan detil warna yang dihadirkan.

Menurut Antonio Villas-Boas dari Business Insider, besaran ukuran megapixel (MP) bukanlah penjamin utama kualitas sebuah kamera smartphone.

Secara teori, lebih banyak megapixel berarti lebih banyak cahaya dan detil warna yang dapat ditangkap oleh suatu sensor kamera. Namun begitu, besaran sensor yang digunakan ternyata memiliki pengaruh yang lebih besar dibandingkan jumlah pixel.

Contoh terbaik dapat dilihat di teknologi kamera milik HTC yang mereka gunakan di seri HTC One M8. Kamera utama One M8 memiliki spesifikasi 4 Ultapixel. Dengan sensor besar yang mereka gunakan, HTC berhasil menyematkan pixel yang lebih besar dan mereka sebut Ulrapixel. Yang artinya, setiap Ultrapixel memuat banyak pixel lain di dalamnya.

Itu pula alasan angka besaran `4` di teknologi Ultrapixel berarti tidak lebih kecil dari besaran 8 atau 16 megapixel di kamera smartphone lain.

Sayangnya entah kenapa kini HTC justru meninggalkan penggunaan Ultrapixel dan kembali menggunakan megapixel di seri terbaru One M9.

(dhi/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya