Liputan6.com, Jakarta - Memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day, sekitar 5.000 buruh dari Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kabupaten Tangerang, menyerbu Jakarta. Mereka bergerak untuk bergabung dengan rekan lainnya.
"Untuk hari ini kita turun ke jalan sekedar untuk long march dari HI ke Istana Negara," ungkap Ketua DPC KSPSI Kabupaten Tangerang Ahmad Supriadi di Tangerang, Jumat (1/5/2015).
Supriadi menambahkan, serikatnya akan menurunkan 5.000 anggota untuk memeriahkan May day di Jakarta. Hal ini sesuai perintah Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea beberapa waktu lalu.
"Kita targetkan dari Tangerang ada sekitar 5.000 massa yang akan menuju HI dan Istana Negara," ujar Supriadi.
Para buruh dari Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan sebelumnya bertemu di titik kumpul di Pintu Tol Bitung Kabupaten Tangerang. Mereka selanjutnya menuju HI dengan menggunakan motor, bis, dan mobil bak terbuka yang digunakan sebagai mobil komando.
Berbagai tuntutan disuarakan buruh dalam aksi May Day ini. Di antaranya adalah pembatalan kenaikan upah tiap lima tahun sekali, revisi Permen 19 Tahun 2013 tentang tenaga alih daya atau outsourcing.
Selain itu, buruh juga menuntut revisi total tentang UU No 2 2004 tentang PPHI, dan meminta perlindungan negara terhadap buruh korban PHK massal. (Ali)
Peringati May Day, 5 Ribu Buruh Tangerang Serbu Jakarta
Mereka bergerak untuk bergabung dengan rekan lainnya.
diperbarui 01 Mei 2015, 14:26 WIBIlustrasi Tuntutuan Hari Buruh Internasional (May Day)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menurunkan Gula Darah Tinggi: 15 Metode Efektif untuk Mengontrol Kadar Glukosa
350 Quote Tentang Alam yang Menginspirasi dan Menyejukkan Hati
Saksikan Sinetron Naik Ranjang Episode Kamis 28 November 2024 Pukul 20.00 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Pramono-Rano Klaim Menang Satu Putaran, KPU Jakarta: Tunggu Hasil Resmi
Unggul Versi Hitung Cepat, Kemenangan Andra-Dimyati Dianggap Babak Baru untuk Banten
Sederet Keuntungan UMKM Masuk Ekosistem Digital, Apa Saja?
Sekjen OECD: Joe Biden dan Perdana Menteri Inggris Dukung Indonesia Masuk OECD
Mekanisasi Pertanian, Kunci Sukses Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi: Panduan Lengkap untuk Hidup Sehat
Momen Prabowo Menangis di Hadapan Para Guru Indonesia
350 Quote Bahagia untuk Menyemangati Diri, Bangkitkan Semangat yang Padam
Akui Belum Terima Bayaran, Ini 6 Potret Hannah Al Rasyid di Video Klip Yovie Nuno Dia Milikku