Liputan6.com, Tangerang Selatan Demi memastikan Ujian Nasional (UN) berjalan lancar, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin inspeksi mendadak (sidak) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Provinsi Banten.
Lukman didampingi Direktur Pendidikan Madrasah Nur Kholis Setiawan dan sejumlah pejabat lainnya langsung menuju kelas yang menjadi lokasi UN ratusan siswa di sekolah tersebut. Dia memantau kelayakan kelas, fasilitas yang didapat, dan juga kenyamanan yang didapat siswa.
"Kami ingin memastikan siswa madrasah mampu mengikuti UN dengan nyaman dan juga tanpa halangan yang berarti," kata Lukman, Senin (4/5/2015).
Menurut dia, Kementerian Agama akan fokus pada pelaksanaan UN di tingkat madrasah aliyah ataupun tsanawiyah di seluruh Indonesia. Sehingga pada saat lulus dan akan menempuh jenjang pendidikan, akan mampu bersaing dengan jenjang pendidikan umum.
"Sampai pelaksanaan selesai, kami akan terus memantau pelaksanaan UN ini," ujar Lukman.
Untuk tahun ini, tutur Lukman, ada 996.428 siswa madrasah tsanawiyah se-Indonesia yang mengikuti UN. Hanya 1 sekolah yang memakai sistem computer base test (CBT), yakni MTs Negeri 2 Kediri Jawa Tengah.
"Bukan berarti yang tidak pakai CBT ini bukan sekolah unggul atau sebaliknya, kami terus prioritaskan dan kembangkan agar seluruh madrasah aliyah ataupun tsanawiyah bisa menggunakan CBT ini," ucap Lukman.
Menag Lukman Sidak UN di Madrasah
"Kami ingin memastikan siswa madrasah mampu mengikuti UN dengan nyaman dan juga tanpa halangan yang berarti."
diperbarui 04 Mei 2015, 12:10 WIBMenteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. (Liputan6.com/Naomi Trisna)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
12 Pemenang Ajang Fashion dan Make Up Contest 2024 Bakal Wakili Indonesia di Hong Kong Fashion Week
AHY Buka Suara Soal Survei Ridwan Kamil-Suswono yang Sempat Tertinggal
5 Resep Tongseng Lezat untuk Hidangan Spesial di Rumah
Ustadz Das’ad Latif Kisahkan Polisi Tembak Kaki tapi Kena Kepala
Momen Presiden Prabowo Subianto dan Masyarakat Indonesia Tentukan Pilihan pada Pilkada Serentak 2024
Jam-Jam Terakhir Liam Payne Sebelum Meninggal Diungkap
Memahami Legibility Adalah: Kunci Kejelasan Visual dalam Tipografi
Lindungi Petani, Mentan Amran Tegaskan Blacklist dan Cabut Izin 4 Perusahaan Pemalsu Pupuk
Erick Thohir Gunakan Hak Suara di Pilkada Jakarta 2024, Pilih Pemimpin Suka Bola
Gunakan Hak Pilih di TPS 18 Manahan Surakarta, Gibran: Tetap Tenang dan Tertib
Cagub Jakarta Ridwan Kamil Nyoblos Bareng Istri di Bandung
Cek Fakta: Tidak Benar Cawagub Jakarta Suswono Ber-KTP di Tegal