Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan kerja ke wilayah Indonesia Timur dari 7-12 Mei 2015. Presiden mengunjungi Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, dan dilanjutkan kunjungan kenegaraan ke Papua Nugini.
Presiden bersama Ibu Negara Iriana Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dan Menteri Pariwisata Arief Yahya berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta pada Rabu 6 Mei 2015 tengah malam. Rombongan mendarat di Bandar Udara Patimura Ambon, Maluku, Kamis (7/5/2015) pukul 06.00 WIT.
Dikutip dari setkab.go.id, di Ambon, Presiden Jokowi dijadwalkan akan menghadiri peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) dan Grand Launching Mangente Ambon Tahun 2015 pada hari ini.
Jokowi juga dijadwalkan untuk melakukan penyerahan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada beberapa perwakilan masyarakat Ambon.
Dari Ambon, Presiden dan Ibu Negara akan bertolak menuju Pulau Buru guna melakukan Pencanangan Penanaman 100 Hektar Padi dan Peresmian Bendungan Way Leman. Sebagaimana di Ambon, Presiden juga akan menyerahkan KKS, KIS, dan KIP kepada perwakilan masyarakat di Pulau Buru.
Usai kunjungan ke Maluku, pada Jumat 8 Mei 2015, Presiden Jokowi beserta rombongan akan melanjutkan kunjungan ke Maluku Utara, untuk melakukan pencanangan pembangunan Kota Baru untuk ibukota Provinsi Maluku Utara dan peresmian proyek infrastruktur.
Pada Sabtu 9 Mei 2015, Presiden Jokowi dan rombongan akan melanjutkan perjalanan ke Papua dan Papua Barat.
Pada hari yang sama, Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan groundbreaking pembangunan fasilitas PON tahun 2020, peresmian Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Jayapura, dan groundbreaking jembatan Layang Hamadi-Holtekam.
Dari Jayapura, Presiden Jokowi melanjutkan kunjungan kerja ke Kabupaten Merauke dan Kabupaten Manokwari, Papua Barat. Dalam kunjungan di Manokwari, dia akan meresmikan sistem kabel laut Sulawesi-Maluku-Papua cable system (SMPCS).
Setelah kunjungan kerja di 3 daerah ini, Presiden Jokowi juga akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Papua Nugini pada 12 Mei 2015. (Mvi)
Jokowi Kunjungan Kerja ke Wilayah Indonesia Timur Mulai Hari Ini
Presiden Jokowi juga akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Papua Nugini pada 12 Mei 2015.
diperbarui 07 Mei 2015, 07:52 WIBPresiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri panen raya jagung, di Desa Kampasi Meci, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (11/4/2015). (Rumgapres/ Agus Suparto)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Aktris Iris Wullur Minta Maaf Usai Dikecam Bikin Konten Tidak Kuat Minum Air Zamzam
7 Resep Sup Kimlo Lezat yang Mudah Dibuat di Rumah
Payung Hukum Hampir Rampung, Danantara Segera Beroperasi
Top 3 Berita Bola: Ruben Amorim Berpotensi Melanggar Komitmennya di Manchester United
Bisakah Bitcoin Tembus USD 100.000? Simak Analisis Trader Tokocrypto
Lapis Palaro Kekayaan Kuliner Tradisional Ternate Punya Nilai Sejarah dan Budaya
Pramono Anung dan Rano Karno Respons Hasil Pilkada Jakarta, Sorot Perolehan 50 Persen + 2.943 suara
Cara Alami Menurunkan Kolesterol, Diet dan Tanaman Herbal yang Disarankan Pakar
Matahari Mengandung Vitamin Apa: Fakta Mengejutkan tentang Sinar Matahari dan Nutrisi
Reff Itu Apa: Panduan Lengkap Memahami Referensi dalam Musik
Hasil Quick Count Terupdate Pilkada Depok 2024, Supian-Chandra Memimpin
IHSG Tinggalkan 7.200, Saham ADRO Masih Tersungkur Hari Ini 29 November 2024