Liputan6.com, Barcelona - Luis Suarez merayakan kemenangan Barcelona atas Bayern Muenchen dengan selfie bersama Lionel Messi. Suarez pun memuji habis sang bintang lapangan itu setinggi langit.
Messi mencetak dua gol dan satu assist saat Barcelona menghancurkan Bayern Muenchen di leg pertama semifinal Liga Champions. Dalam laga yang digelar di Camp Nou, Kamis (7/5/2015) dini hari WIB itu, Barcelona menang 3-0.
Gol pertama Messi dicetak di menit 77. Empat menit kemudian, Messi kembali menjebol gawang Manuel Neuer setelah sebelumnya mengecoh Jerome Boateng di kotak penalti. Messi pun berperan dalam gol yang dicetak Neymar pada injury time babak kedua.
Usai pertandingan, Messi langsung diajak Suarez selfie. Foto itu pun langsung diunggah di akun twitter pribadinya @luissuarez9.
"Vamos!! Kemenangan yang memuaskan dan membayar kerja keras seluruh tim!" tulis Suarez. "Ini foto saya bersama yang terhebat di dunia!" imbuhnya.
Meski menang besar 3-0, Barcelona belum memastikan diri lolos ke babak final Liga Champions. Barcelona masih ditunggu Muenchen di Allianz Arena pada leg kedua yang digelar Rabu (13/5) dini hari WIB.
Baca Juga:
Guardiola: Messi Menunjukkan Kelasnya
Ini Kelebihan Barcelona dari Muenchen
Highlight Messi dan Neymar Hancurkan Muenchen
Suarez Puji Messi Pesepak Bola Terhebat di Dunia
Messi mencetak dua gol dan satu assist saat Barcelona menghancurkan Bayern Muenchen.
diperbarui 07 Mei 2015, 13:21 WIBPenyerang Barcelona, Lionel Messi merayakan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bayern Muenchen pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Camp Nou, Kamis (7/5/2015). Barcelona menang 3-0 atas Bayern Muenchen. (Reuters/Gustau Nacarino)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Mie Nyemek Kuah Pedas yang Lezat dan Praktis
Polisi Tangkap 3 Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Turis Asal Singapura di Kota Bandung
Nataru 2024/2025, Konsumsi Listrik Kendaraan EV di SPKLU Meningkat 500 Persen
52 Tahun Berlalu, Perempuan Hilang Ini Akhirnya Ditemukan Hidup dan Sehat
Harus Dihindari, Ini 7 Makanan dan Minuman Pemicu Migran
3 Provinsi dengan Biaya Hidup Termahal di 2025
7 Upacara Adat Bali yang Memiliki Keunikan Tersendiri
Berburu Promo Hypermart Hari Ini Cek di Mana? Simak 12 Tipsnya!
BMKG Ingatkan Masyarakat NTT Tidak Mudah Percaya Hoaks terkait Gempa
Intip Analisis Pergerakan IHSG dan Rekomendasi Saham Pekan Depan
Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang di Pondok Bambu Jakarta Timur
Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia