Liputan6.com, Jakarta Direktur Utama BPJS Kesehatan Fachmi Idris mengatakan mulai Mei 2015 sebanyak 82 juta Kartu Indonesia Sehat (KIS) untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI) didistribusikan secara bertahap.
"Secara simbolis penyerahannya dilakukan di sembilan provinsi di Indonesia oleh Presiden Joko Widodo," kata Fachmi Idris usai penyerahan secara simbolis KIS untuk PBI oleh Presiden Joko Widodo seperti dikutip Antara, di Sleman, Yogyakarta, Senin.
Advertisement
Dia menyebutkan, sembilan provinsi tersebut di antaranya Jawa Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat.
Fachmi menambahkan, dengan adanya KIS sebagai jaminan kesehatan nasional yang mampu melayani seluruh rakyat, negara kembali hadir melalui pemastian terimplementasinya Sistem Jaminan Sosial bidang Kesehatan yang berlandaskan gotong royong," katanya.
Ia juga mengemukakan kegiatan ini merupakan wujud perhatian yang besar dari Presiden Jokowi terhadap kesejahteraan seluruh elemen masyarakat di Indonesia.
Sementara itu, Kepala Departemen Humas BPJS Kesehatan, Irfan Humaidi, mengatakan KIS diterbitkan oleh BPJS Kesehatan dan jenis kepesertaannya terbagi menjadi dua kelompok.
Pertama, kelompok masyarakat yang wajib mendaftar dan membayar iuran, baik membayar sendiri atau mandiri ataupun berkontribusi bersama pemberi kerjanya yakni segmen buruh atau pekerja.
Kedua, kelompok masyarakat miskin dan tidak mampu yang didaftarkan oleh pemerintah dan iurannya dibayar oleh pemerintah yakni segmen penerima bantuan iuran atau PBI.
"Melalui kehadiran KIS, masyarakat dapat memperoleh pelayanan kesehatan secara komprehensif dengan fasilitas kesehatan yang bekerja sama, dengan ketentuan mengikuti mekanisme sistem rujukan berjenjang dan atas indikasi medis," katanya.
Untuk KIS segmen PBI, peluncuran perdananya telah dilakukan Presiden bersamaan dengan peluncuran perdana Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), pada 3 November 2014," katanya.
KIS yang terintegrasi bersama Program Keluarga Sejahtera dan Program Indonesia Pintar, tambah dia, saat ini telah terdistribusikan sebanyak lebih dari empat juta kartu.
"Atau tepatnya 4.426.010 kartu kepada peserta PBI di 18 kabupaten/kota di seluruh Indonesia," katanya.
Pada tahun 2015, sesuai Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 2014, BPJS Kesehatan bersama Kementerian Sosial dan Kementerian Kesehatan, melanjutkan penerbitan dan pendistribusian hampir 82 juta Kartu.
"Persisnya 81.973.990 Kartu Indonesia Sehat untuk segmen peserta PBI. Pada Mei 2015, sebanyak 82 juta KIS PBI mulai didistribusikan secara bertahap," katanya.