George Clooney Tak Akui Dapat Porsche dari Istri

George Clooney berbagi cerita tentang ulangtahunnya yang dirayakan bersama sang istri.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 09 Mei 2015, 13:00 WIB
George Clooney dan Amal Alamuddin (Mirror.co.uk)

Liputan6.com, Los Angeles George Clooney baru saja berulangtahun ke 54 tahun, Rabu (6/5/2015). Dan dikabarkan, ia mendapatkan mobil mewah Porsche 911 GT3 RS seharga 135 ribu poundsterling atau kira-kira Rp 2,7 miliar dari sang istri, Amal Alamuddin serta sebuah blender.

Kabarnya George Clooney sudah mencoba hadiah yang diberikan oleh istrinya itu. Tentu saja perasaan pemain film Gravity ini begitu senang mendapatkan kado impiannya.

George Clooney mendapat hadiah mobil Porsche 911 GT3 RS sebagai kado ultahnya dari sang istri, Amal. (foto: mirror.co.uk)


Namun, dilaporkan Aceshowbiz, Sabtu (9/5/2015), saat promo film terbarunya berjudul Tomorrowland, George Clooney meluruskan kabar tersebut. Dirinya mengatakan kalau ia tak pernah menerima itu semua. 

Dailymail


"Saya tidak mendapatkan blender, juga Porsche. Apa sih? Canda George Clooney kepada Extra Tv.com. "Tapi saya tidak bisa memberitahu Anda apa hadiahnya," lanjutnya.

George Clooney rayakan valentine pertama bersama istri


Namun, George Clooney berbagi cerita tentang ulangtahunnya yang dirayakan bersama sang istri. "Ada pesta kecil tadi malam...dari apa yang saya ingat, itu adalah waktu yang terbaik."(Mer/Feb)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya