Liputan6.com, Semarang - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2015 mendatang dinilai sebagai momentum strategis bagi PDIP. Dengan memenangkan Pilkada di semua daerah, Presiden Jokowi bisa lebih mudah melakukan koordinasi politiknya.
"Semakin banyak kemenangan yang kami persembahkan untuk rakyat, di situ akan membawa stabilitas politik lebih baik bagi pemerintahan Bapak Joko Widodo. Itu kenapa kita lebih awal melakukan penyaringan bakal calon," kata Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristyanto di kantor DPD PDIP Jatim, Surabaya, Sabtu (9/5/2015).
Dia menambahkan bahwa kebijakan politik Jokowi tidak bisa serta-merta bersinergi dengan daerah. Hal itu terjadi jika kepala daerahnya berasal dari partai lain.
"Kami sadar, kemenangan Pilkada serentak ini, akan bisa memperkuat posisi politik Bapak Joko Widodo," imbuhnya
Dan jika DPD PDIP Jawa Timur bisa meraih target kemenangan di 15 daerah dari 19 daerah Kabupaten/Kota yang menggelar Pilkada serentak 2015, kebijakan Presiden Jokowi akan lebih mudah dikoordinasikan.
"Kita lihat saja nanti, jika mayoritas kemenangan bisa kita peroleh di Jawa Timur, maka kebijakan-kebijakan Presiden Jokowi akan lebih mudah dikoordinasikan di daerah-daerah yang kepala daerahnya berasal dari PDIP," pungkas Hasto.
Peserta tes and proper test yang digelar DPD PDIP Jawa Timur untuk menjaring calon kepala daerah diikuti 82 peserta dari 19 daerah di provinsi Jawa Timur.
Ada lima kepala daerah yang tak perlu mengikuti tes and proper test. Mereka adalah Walikota Surabaya Tri Rismaharini, Bupati Kabupaten Banyuwangi Aswar Anas, Walikota Blitar Samanhudi Anwar, Walikota Ngawi Budi Sulistyono, dan Bupati Kabupaten Kediri Haryanti.
Hasto: PDIP Menang Pilkada Serentak, Stabilitas Politik Terjaga
Kebijakan politik Jokowi tidak bisa serta-merta bersinergi dengan daerah. Hal itu terjadi jika kepala daerahnya berasal dari partai lain.
diperbarui 10 Mei 2015, 04:00 WIBSekjen PDIP Hasto Kristianto memberikan keterangan pers usai berkunjung ke Kantor Kemenkumham, Jakarta, Rabu (6/5/2015). Kedatangan Hasto untuk menyerahkan susunan Kepengurusan DPP PDIP periode 2015-2020 kepada Menkumham. (Liputan6.com/ Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Prabowo Tunjuk Mayjen TNI Ariyo Windutomo jadi Kepala Sekretariat Presiden
Sholat Hajat Jam Berapa? Panduan Lengkap Waktu & Tata Cara yang Benar
2 Perkara Khusus yang Dapat Membatalkan Sholat Jumat, Apa Saja Itu?
Makan Enak Tetap Langsing dengan Menu Rendah Karbohidrat
IShowSpeed Gagal Move On, Kembali Sebut Indonesia Sebagai Negara Paling Gila Baginya
Rumania Perintahkan Penghitungan Ulang Suara Setelah TikTok Diduga Dukung Capres Tertentu
Haid Sedikit Pertanda Apa? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
Harga Cabai Makin Pedas, Naik Segini Hari Ini
Keunggulan Telak Quick Count Pilwalkot Makassar 2024, Raih Suara 55 Persen Lebih
Golden Energy Mines Siapkan Dividen Interim, Intip Besarannya
NewJeans Bakal Perjuangkan Hak Cipta Nama Grup Setelah Hengkang dari ADOR
Nasib Kurs Rupiah Hari Ini, Menguat atau Makin Loyo?