Liputan6.com, Jakarta Kata siapa kuncir kuda hanya digunakan oleh orang dengan rambut kusut atau sedang bad hair day? Kuncir kuda juga bisa menjadi pilihan gaya tata rambut agar penampilan bisa terlihat lebih segar. Gaya penataan rambut tersebut ternyata tak hanya cocok untuk tampilan kasual, tetapi juga elegan dan glamor. Penasaran? Coba ikut beberapa tatanan kuncir kuda seperti para selebriti Hollywood. Selanjutnya bisa dibaca di .
Artikel di atas menjadi artikel gaya hidup terfavorit sepanjang Sabtu, 9 Mei 2015. Berikut artikel-artikel gaya hidup lainnya yang disukai pembaca. (ret)
Advertisement
Jakarta International Jewellery Fair (JIJF) 2015 yang berlangsung sejak Kamis (7/5/2015) hingga Minggu (10/5/2015) di Jakarta Convention Center (JCC) tak hanya wajib dihadiri oleh pecinta perhiasaan emas dan produk perhiasan lainnya saja, tetapi juga para penyuka batu akik dan batu mulia lainnya.
Kebersamaan merupakan salah satu nilai penting dalam keluarga. Salah satu cara untuk memupuknya adalah dengan berkumpul bersama di rumah. Suasana ruang yang nyaman diperlukan dalam momen berkumpul bersama anggota keluarga ini.
Untuk menghadirkan kenyamanan itu tentu ada tantangan tersendiri saat area yang didesain tak begitu luas. Merespons permasalahan ini, Marketing Manager IKEA Indonesia, Eliza Fazia mengatakan, “Kami terus memikirkan bagaimana agar rumah menjadi tempat yang nyaman untuk keluarga berkumpul. Untuk itu, kami berusaha menawarkan berbagai solusi cerdas dan fungsional untuk membantu penataan ruang menjadi lebih baik.”
Sebagai wujud penghargaan terhadap jasa besar seorang Ibu bagi keluarga, Hotel InterContinental Jakarta MidPlaza mempersembahkan Sunday Brunch khusus untuk memperingati Hari Ibu Internasional yang tepat jatuh besok, Minggu (10/5/2015). Bertempat di Rasa Restaurant, Sunday Brunch ini menyuguhkan sajian buffet yang bervariasi, mulai dari makanan Indonesia, Western, Jepang, dan juga Eropa. Jika Anda memilih untuk menikmati sajian barbeque, mampirlah ke booth barbeque yang terletak di area outdoor.
Ditemani dengan alunan live music, Hari Minggu ini akan menjadi hari yang sangat berarti bagi setiap Ibu. Sebagai wanita nomor satu di rumah, inilah saatnya untuk memanjakan diri dengan menikmati sajian istimewa bersama keluarga tercinta.
Sejak hari Kamis (7/5/2015), para pengoleksi perhiasan telah dimanjakan oleh pameran perhiasan yang diselenggarakan oleh Jakarta International Jewellery Fair (JIJF). Jika ingin melihat model perhiasan terbaru, acara tersebut wajib Anda datangi.
Pameran perhiasaan tersebut menghadirkan pengusaha dari Singapura, Hongkong, Turki, Polandia, UAE, dan Swiss sebagai peserta. Indonesia sebagai tuan rumah menghadirkan 100 peserta dalam negeri, termasuk di dalamnya 61 perajin IKM dan 22 perusahaan dari luar negeri.
Acara yang diklaim sebagai pameran perhiasan tersebut diikuti oleh berbagai usaha perhiasan dari dalam dan luar negeri, seperti toko perhiasan, distributor perhiasan, pabrikan perhiasan, perusahaan permesinan dan kemasan perhiasan, serta desainer dan pengrajin lokal di industri perhiasan skala kecil dan menengah.