Aguero Hat-trick, City Pesta Gol ke Gawang QPR

Dengan hasil ini, City berada di peringkat 2 klasemen.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 10 Mei 2015, 21:19 WIB
Manchester City vs Queens Park Rangers (Reuters / Andrew Yates)

Liputan6.com, Manchester - Manchester City menang telak 6-0 atas tamunya Queens Park Rangers pada lanjutan pertandingan Liga Primer Inggris di Etihad Stadium, Minggu (10/5/2015). Sergio Aguero menjadi bintang di laga ini dengan mencetak hat-trick.

Baru empat menit laga berjalan, City langsung unggul. Adalah Sergio Aguero yang mencatatkan namanya di papan skor.

Melalui aksi individu, Aguero menerobos pertahanan lawan. Ia kemudian menyontek bola masuk ke gawang Robert Green.

City menambah keunggulan pada menit 32. Melalui tendangan bebasnya, Aleksandar Kolarov mengirim bola ke pojok kiri bawah gawang QPR.

Skor jadi 2-0 untuk keunggulan City dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.

Aleksandar Kolarov ( Reuters / Andrew Yates)


Lanjut ke halaman berikut -->


2

Di babak kedua, City tak menurunkan intensitas serangan mereka. Hasilnya, 4 gol tambahan tercipta.

Pada menit 50, salah satu pemain QPR salah mengantisipasi bola. Aguero pun mencurinya dan berlari sendirian ke kotak penalti. Dengan tenang, ia kemudian menaklukkan Green.

Sergio Aguero mencetak gol keduanya untuk memperkecil kedudukan menjadi 2-4 (Reuters / Jason Cairnduff)


Selang 15 menit, Aguero melengkapi hat-trick dirinya lewat sebuah tendangan penalti. Belum puas, City menambah dua gol lagi melalui James Milner dan David Silva.

Dengan hasil ini, City berada di peringkat 2 klasemen dengan 73 poin. The Citizens unggul 3 angka atas Arsenal.

Susunan Pemain
City: Hart, Zabaleta, Demichelis, Mangala, Kolarov, Fernando, Milner, Fernandinho, Lampard, Silva, Aguero.
QPR: Green, Caulker, Dunne, Hill, Phillips, Barton, Henry, Suk-Young, Fer, Austin, Zamora.

Baca juga: 

Statistik Kegagalan Ronaldo Bersama Madrid

Pantaskah Depay Gabung MU? Intip Statistiknya di Sini

5 Pesepak Bola Kakak Adik Paling Terkenal di Dunia

Tim Transisi Dipenuhi Politikus, PSSI: Sanksi FIFA Semakin Dekat

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya