Liputan6.com, Jambi - Sebuah kapal tongkang bernama Santana 04 terbakar di Sungai Batanghari, tepatnya usai membongkar Bahan Bakar Minyak (BBM) di depot Pertamina Jambi, daerah Kasang, Kota Jambi, Senin (11/5/2015) pukul 01.00 WIB.
Juru bicara Polda Jambi AKBP Almansyah mengatakan, sebelum terbakar kapal terlebih dulu meledak saat berada di tengah perairan Sungai Batanghari.
Akibat kejadian itu, satu orang Anak Buah Kapal mengalami luka bakar serius. ABK tersebut diketahui bernama Fitriadi (45). Saat ini, korban dirawat intensif di Rumah Sakit DKT Jambi.
"Korban mengalami luka bakar di bagian wajah dan kaki. Luka bakar sekitar 60 persen," ujar Almansyah.
Dari hasil penyelidikan sementara, terbakarnya kapal tongkang Santara 04 bermula saat ABK sedang bekerja membuang gas tanki dengan menggunakan blower. Saat itu diduga terjadi korsleting listrik sehingga menyebabkan kapal meledak dan terbakar.
"Mendapat laporan, anggota langsung turun ke lokasi kejadian. Saat ini, kasusnya ditangani Ditpolair Polda Jambi," pungkas Almansyah. (Sun/Yus)
Kapal Pengangkut BBM Pertamina Terbakar, 1 ABK Luka Serius
Korban mengalami luka bakar di bagian wajah dan kaki. Luka bakar sekitar 60 persen.
diperbarui 11 Mei 2015, 19:55 WIBKapal terbakar. (Antara Foto/Nyoman Budhiana)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ragam Acara Menarik di GJAW 2024 Buat Para Pecinta Otomotif
Miliarder Stanley Druckenmiller Jual Saham Nvidia, Alihkan Investasi ke Broadcom
Harga Cardano (ADA) Tembus USD 1 per Koin, Mampukah Menuju USD 10?
Sederet Emiten Siap Tebar Dividen pada 25-29 November 2024
Pantai Klayar Pacitan, Rekomendasi Wisata Pantai dengan Pesona Pasir Putih Memikat
5 KO Terbaik di ONE Friday Fights 88, Ada Terjangan Lutut sampai Tendangan Tinggi Mematikan
Sempat Unggul Dua Gol, Barcelona Ditahan Imbang Celta Vigo
3 Resep Praktis Mi Kangkung Belacan, Alternatif Mi Goreng Supaya Tak Bosan
24 November 1971: Pembajak Pesawat D.B. Cooper Curi Rp3 Miliar dan Terjun dari Ketinggian 3.000 Meter
Hasil Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus: Skor 0-0, Duel Rossoneri dan I Bianconeri Berakhir Tanpa Pemenang
5 Seruan Bumi kepada Umat Manusia, Pengingat sebelum Kematian di Akhir Zaman
Black Friday! Dapatkan Diskon hingga 70 Persen