3 Pelatih Pembangkang Real Madrid dan Juventus

Ada tiga pelatih yang menangani Real Madrid dan Juventus.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 13 Mei 2015, 20:03 WIB
Fabio Capello (hemoscowtimes.com)

Liputan6.com, Madrid - Laga Real Madrid vs Juventus dini hari nanti merupakan laga penuh gengsi. Tak hanya karena bertajuk laga semifinal Liga Champions, namun juga karena rivalitas kedua klub yang sudah lama terjadi.

Selain beberapa pemain yang pernah membela kedua klub, ternyata ada juga pelatih yang menangani Los Galacticos dan Si Nyonya Tua. Bahkan pelatih yang pernah menangani kedua klub merupakan pelatih kelas dunia.

Siapa saja mereka? Berikut ulasannya seperti dilansir dari berbagai sumber:


1. Luis Carniglia

Luis Carniglia (eurosport.fr)

Carniglia merupakan salah satu pelatih legendaris Real Madrid. Ia menangani klub ini tahun 1957 hingga tahun 1959.

Tiga gelar dipersembahkan pelatih asal Argentina itu bagi Madrid. Yakni gelar La Liga musim 1957/58 dan dua gelar Liga Champions musim 1957/58 dan 1958/59.

Setelah sempat bertualang bersama beberapa klub, ia akhirnya pindah ke Juventus tahun 1969. Sayangnya di sana ia hanya bertahun dan tidak memberikan gelar apapun.


2. Fabio Capello

Fabio Capello (AFP/Kirill Kudryavtsev)

Fabio Capello merupakan salah satu pelatih terbaik di dunia. Ia pernah menangani sejumlah klub raksasa dan tim nasional.

Bersama Madrid, Capello dua kali menyumbangkan gelar La Liga yakni pada musim 1996/97 dan 2006/07. Namun ia sempat mendapat cemooh dari fans Madrid karena sering menepikan Raul Gonzales.

Ia kemudian melatih Juventus pada tahun 2004-2006. Di sana ia menyumbangkan dua gelar scudetto namun akhirnya dihapus karena kasus calciopoli. Capello pindah lagi ke Madrid tahun 2006 hingga tahun 2007.


3. Carlo Ancelotti

Carlo Ancelotti (AFP/Paul Ellis)

Carlo Ancelotti merupakan nama terakhir yang pernah melatih Real Madrid dan Juventus. Dia juga disebut sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia saat ini.

Ancelotti melatih Juventus pada tahun 1999 hingga 2001. Di sana ia hanya menyumbangkan Piala Intertoto.

Bersama Madrid, Ancelotti punya prestasi yang lebih baik lagi. Ia sukses menyumbangkan empat gelar termasuk La Decima pada musim lalu.

Baca juga:

Langkah Madrid dan Juventus ke Berlin Ditentukan Eks Bintang MU

5 Pemain Juventus yang Bisa Bungkam Madrid di Bernabeu

Perjalanan Barcelona Menuju Final Liga Champions di Berlin

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya