Liputan6.com, Jakarta Prilly Latuconsina dan Aliando selalu punya cara mengusir rasa bosan mereka di tengah-tengah kegiatan syuting. Seolah ingin mengobati rasa rindu penggemar dengan tingkah lucu keduanya, Prilly pun mengunggah video nyanyi bareng Aliando.
Hal itu tampak di akun Instagram pribadi Prilly Latuconsina, Jumat (15/5/2015). Di video berdurasi singkat tersebut, Aliando dan Prilly tampak duduk bersebelahan dengan wajah mengantuk. Mereka bernyanyi menggunakan nada lagu "Are You Sleeping Brother John" namun liriknya diganti.
Advertisement
"Aku sangat mengantuk, aku sangat mengantuk, ingin tidur, ingin tidur. Biarkan aku tidur di lenganmu, mari tidur," lirik lagu yang dinyanyikan Prilly dan Aliando dalam Bahasa Inggris.
Dalam video itu, Prilly dan Aliando juga bernyanyi dengan suara seperti anak kecil. Dua remaja berbakat ini pun seperti sedang cerita keinginan mereka yang ingin tidur lantaran sudah tak bisa menahan kantuk.
"Lagu baru kami, kami butuh tidur lebih banyak. Masih syuting @aliandooo," ujar Prilly sebagaia keterangan videonya.
Di akhir video, Prilly Latuconsina dan Aliando pun terlihat tertidur sambil duduk dengan kepala saling menempel. Di video itu Prilly tampak mengenakan jaket berbulu dengan wajah masih penuh make-up. Sedangkan Aliando memakai jaket hitam yang dengan kupluk menutupi kepalanya.
Aliando dan Prilly Latuconsina bak pasangan kekasih yang selalu tampil mesra. Padahal keduanya hanyalah lawan main di sinetron Ganteng-ganteng Serigala di mana mereka sukses membangun chemistry. Aliando dan Prilly Latuconsina sampai saat ini menegaskan hanya bersahabat. (Fir/Ade)