Liputan6.com, Abu Dhabi - Uni Emirat Arab memang negeri yang sungguh unik. Bagaimana tidak, tak hanya mobil saja yang melintasi jalan tol tetapi binatang seperti unta pun boleh 'masuk'.
Melansir laman Autoevolution, Minggu (16/5/2015), salah seorang pengguna jalan bebas hambatan di negeri kaya minyak tersebut berhasil mengabadikan seekor unta yang berlari kencang di jalan bebas hambatan. Aksi seperti ini rupanya bukan yang pertama kali terjadi di Uni Emirat Arab.
Entah berasal dari mana unta tersebut, namun tampaknya unta itu diduga terlepas dari mobil pengangkut. Sebab, seseorang dengan baju gamis dan bersorban berlari mengejar unta tersebut.
Pria tersebut terus saja mengejar unta tanpa peduli bahaya tertabrak kendaraan di jalan bebas hambatan. Dilihat dari kencangnya unta tersebut berlari, bisa saja merupakan unta khusus balap yang biasa dipertandingkan di negara-negara timur tengah.
Penasaran seperti apa unta tersebut saat bikin repot, saksikan video berikut ini:
Lari di Jalan Tol, Unta Bikin Heboh Pengendara
Seekor unta berlari kencang di jalan bebas hambatan.
diperbarui 18 Mei 2015, 06:14 WIBSeekor unta berlari kencang di sela-sela jalan bebas hambatan.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi dari SUTET Adalah Komponen Vital dalam Sistem Transmisi Energi Listrik
2,8 Juta Ha Lahan Sawit Rakyat Berusia 25 Tahun Segera Diremajakan
Wamendagri Ribka: Otonomi Khusus Papua Sebagai Upaya Pemerintah Wujudkan Kesejahteraan
Cara Mendapatkan Surat Keterangan Sehat: Panduan Lengkap
132 Hamster Lepas di Kargo, Pesawat Ini Terpaksa Delay 4 Hari
VIDEO: Rumah untuk Rakyat! Maruarar: 1.000 Hektare Tanah Sitaan Koruptor Dibangun
Laporan Pentagon: Ada Pesawat Komersil Nyaris Tabrak Objek Silinder Diduga UFO
Bappebti: Belum Ada Temuan Transaksi Judi Online yang Terkait Kripto
Suka Enggak Sadar, Ini 7 Tanda Tersembunyi Kamu Mengonsumsi Terlalu Banyak Gula Setiap Hari
Kisah Bintang Timnas Indonesia yang Curi Atensi Publik: Dulu Elkan Baggott, Kini Eliano Reijnders
Ancaman Serius untuk Merek Jerman di Era Presiden Donald Trump
Pola Asuh yang Tepat untuk Mengatasi Rasa Minder pada Anak