Liputan6.com, Jakarta - Pimpinan DPR akan menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk berkonsultasi mengenai revisi Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Pertemuan tersebut akan dilakukan di Istana Kepresidenan siang nanti.
"Jam 2 siang nanti bertemu Presiden membahas kaitan mencari jalan tengah revisi UU Pilkada serentak, nanti di Istana," kata Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (18/5/2015).
Taufik mengatakan, di Komisi II DPR juga terjadi pertentangan mengenai disetujui atau tidaknya revisi UU yang baru disahkan beberapa waktu lalu tersebut. Banyak fraksi yang masih bimbang menentukan sikapnya.
"Awalnya Komisi II sudah setuju, ada beberapa sikap politik tidak sesuai, ada juga beberapa yang menolak, sehingga tidak dalam dukung mendukung atau menolak, tapi ada jalan tengah terbaik," ucap dia.
Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini mengharapkan tanpa adanya revisi undang-undang, perselisihan yang terjadi di 2 partai yang tengah bersengketa yakni Golkar dan PPP segera selesai sebelum tahapan Pilkada serentak dimulai.
"Tapi kita harapkan sebelum Juli ada keputusan hukum yang tetap (inkracht) dari kedua parpol tersebut. Sehingga tahapan Pilkada tidak terganggu," tandas Taufik.
Selain akan merevisi UU Pilkada, DPR melalui Komisi II juga akan merevisi UU Nomor 2 Tahun 2011 tentang Partai Politik. (Mvi/Mut)
Pimpinan DPR Temui Jokowi Bahas Revisi UU Pilkada
Di Komisi II DPR juga terjadi pertentangan mengenai disetujui atau tidaknya revisi UU yang baru disahkan beberapa waktu lalu tersebut.
diperbarui 18 Mei 2015, 10:49 WIBJokowi usai rapat konsultasi dengan Pimpinan DPR (foto: Andrian Martinus)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Vidio Original Series Scandal 3, Hadirkan Dilema Besar Zsazsa Utari Saat Bertemu Al Ghazali
Susunan Pemain Timnas Indonesia vs FIlipina: Arhan, Asnawi, dan Marselino Starter
Jelang Laga Krusial Lawan Filipina, Kiper Timnas Cahya Supriadi dapat Pesan Ini dari Kurnia Meiga
Pria di Jaksel Ditemukan Tewas Mengenaskan, Diduga Korban Tabrak Lari
Tiga Pemain Timnas Indonesia Ini Siap jadi Andalan Saat Lawan Filipina di Piala AFF 2024, Ada Nama Muhammad Ferarri
Data Terbaru Klasemen Sementara Timnas Indonesia Piala AFF 2024
Piala AFF 2024: Ini Jadwal Kick Off dan Link Live Streaming Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Malam Ini
Pemain Diaspora Timnas Indonesia ini Miliki Waktu Bermain yang Kurang di Klub, dari Jordi Amat hingga Nathan Tjoe-A-On
Komisi X DPR: Sensor Karya Yos Suprapto Bisa Jadi Preseden Buruk Pemerintah
Jika Lolos Semifinal, PSSI akan Bujuk Jong Utrecht untuk Lepas Ivar Jenner
DJP: Bukan Objek Pajak Baru, Transaksi Uang Elektronik Kena PPN 12%
Permintaan Ruang Kantor Meningkat, Pasar Properti 2025 Diramal Cerah