Liputan6.com, Jakarta - Narkotika jenis sabu ditemukan di dalam rumah milik UP dan SN, pasutri yang diduga menelantarkan anaknya di perumahan Citra Gran, Cibubur, Jawa Barat. Polisi menduga narkoba seberat 0,58 gram itu merupakan sisa sabu yang telah digunakan UP dan SN.
"Ini mungkin stoknya dia. Dia continue pakai (sabu)," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Eko Daniyanto di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (18/5/2015).
Eko mengungkapkan, setiap kali membeli sabu, UP tidak pernah memesan lebih dari 1 gram. Dia juga memastikan, tersangka atas kasus kepemilikan dan penggunaan narkoba itu kerap menikmati barang haram tersebut bersama-sama.
"Iya, jadi rupanya dia pesan barang itu tidak lebih dari 1 gram. Dan dia gunakan berdua," ungkap Eko.
Sementara untuk bandar narkoba yang diduga menjadi langgan UP, saat ini tengah diburu kepolisian. Eko mengatakan, bandar narkoba itu berinisial O.
"Untuk sementara ini barang bukti yang didapat, kita sedang lakukan pengejaran, inisialnya O. Mudah-mudahan bisa kita tangkap dan kita kembangkan. Tapi yang jelas tersangka atas kasus ini adalah UP," ucap Eko.
Sebelumnya, penyidik Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menetapkan UP dan NS, pasutri yang diduga menelantarkan anak sebagai tersangka kasus narkoba.
Hal itu berdasarkan temuan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 0,58 gram di rumah mereka di Citra Gran, Cibubur, saat digerebek polisi pekan lalu.
"Untuk saat ini sudah kita tetapkan keduanya (UP dan NS) sebagai tersangka atas kasus kepemilikan dan penggunaan narkoba," pungkas Eko Daniyanto. (Ndy/Yus)
Polisi: Stok Narkoba Orangtua Telantarkan Anak Dipakai Berdua
Narkotika jenis sabu ditemukan di dalam rumah milik UP dan SN, pasutri yang diduga menelantarkan anaknya di perumahan Citra Gran, Cibubur.
diperbarui 18 Mei 2015, 16:57 WIBIlustrasi Narkoba
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024
Bawa Manchester United Raih 7 Gelar, Sosok Ini Sarankan Amorim Lakukan Dua Perubahan
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali