Liputan6.com, Boyolali - Tim gabungan SAR akhirnya berhasil menemukan mahasiswa Atmajaya Yogyakarta, Eri Yunanto (21) yang terjatuh ke kawah Gunung Merapi pada Sabtu 16 Mei 2015. Korban sudah berhasil ditemukan oleh tim penyelamat.
SAR Mission Coordination BPBD Boyolali, Kurniawan Fajar Prasetyo, mengungkapkan tim penyelamat saat ini sedang berusaha mengangkat tubuh mahasiswa jurusan teknik industri tersebut.
"Saat ini tim SAR baru berjuang mengangkat tubuh korban dari bawah. Saat ini pengangkatan baru mencapai 70 meter dari bawah," kata Kurniawan ketika dihubungi Liputan6.com di Semarang, Jawa Tengah, Senin malam (15/5/2015).
Dia berharap, tubuh Eri bisa segera diangkat. "Medannya cukup sulit. Nanti setelah sampai permukaan, langsung akan diangkat ke Pasar Bubrah," ujar dia.
Kurniawan pun mengatakan, kondisi korban ketika ditemukan tim penyelamat sudah dalam keadaan meninggal. "Saat ditemukan di dalam kawah, korban sudah meninggal dunia," jelas dia.
Sejak pagi tadi, tim gabungan penyelamat bekerja keras untuk mengevakuasi mahasiswa Atmajaya yang terjatuh di kawah di Gunung Merapi itu. Untuk proses evakuasi, tim juga mengerahkan berbagai peralatan di antaranya thermal camera serta drone. (Ndy/Yus)
Pendaki yang Jatuh ke Kawah Merapi Ditemukan Meninggal Dunia
Saat ini tim penyelamat saat ini sedang berusaha mengangkat tubuh mahasiswa jurusan teknik industri tersebut.
diperbarui 18 Mei 2015, 18:30 WIBSaat ini tim penyelamat saat ini sedang berusaha mengangkat tubuh mahasiswa jurusan teknik industri tersebut. (Reza Kuncoro/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Buya Yahya Ingatkan Bahaya 'Serangan Fajar' jelang Pilkada
Efek Pemain Jepang Berlarian, Momen Sakral Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu Kebangsaan Sampai Tertunda: Jay Idzes Turun Tangan!
Satgas Cakra PDIP Sulut Siap Kawal Pilkada Serentak 2024, Tak Gentar Intimidasi
VIDEO: Skincare Abal-Abal! Tren Kecantikan atau Penipuan? Waspada Bahaya di Balik Produk Murah
Timnas Indonesia Telan Kekalahan dari Jepang 0-4, Akun Sepak Bola Malaysia Sindir: Easy Match!
VIDEO: Wali Murid Paksa Siswa Sujud dan Menggonggong Resmi Ditahan! Pelaku Terancam Hukuman 3 Tahun Penjara
Hasil MotoGP Solidaritas 2024: Francesco Bagnaia Terdepan di Latihan Resmi, Jorge Martin Peringkat 5
Cara Mengatasi Outdoor AC Berisik: Panduan Lengkap untuk Ketenangan Rumah Anda
Top 3 Berita Hari Ini: Beda Alasan Momo Geisha dan Nikita Willy Soal Pakai Jasa Chef Pribadi
Resmi Diumumkan, Segini Harga Jetour Dashing dan X70 Plus
Arti Mimpi Dikasih Uang Kertas Menurut Primbon Jawa, Benarkah Pertanda Baik?
Kejari Garut Bekali Aparatur Desa dengan Bimtek Pencegahan Korupsi