BCA Electro Run, Gabungkan Olahraga Lari dan Musik Elektrik

Kesuksesan BCA Electro Run 2014 mengikuti diselenggarakannya event olahraga ini kedua kalinya.

oleh Indy Keningar diperbarui 20 Mei 2015, 13:35 WIB
Kesuksesan BCA Electro Run 2014 mengikuti diselenggarakannya event olahraga ini kedua kalinya.

Liputan6.com, Jakarta Setelah sukses pada tahun 2014 lalu, kini BCA Electro Run digelar kembali pada tahun 2015 ini.

Ismaya Live dan Mesarace bekerja sama sebagai penyelenggara BCA Electro Run yang akan digelar di Taman Impian Jaya Ancol pada tanggal 6 Juni 2015. Mengajak pemuda dan pemudi Indonesia menganut gaya hidup sehat sekaligus menunjukkan keunikan dan individualitas diri merupakan tujuan dari Electro Run. Event ini menggabungkan olahraga lari dan dunia musik tekno.

Dengan tema “Techno Road”, partisipan akan mengikuti lari maraton sejauh 5 km di arena Dunia Fantasi pada malam hari. Ada berbagai fitur lokasi kegiatan lari: Dunia Fantasi, Umbrella Road, dan Laser Road.

Pada garis finish, untuk merayakan keberhasilan peserta mencapai target 5 km, partisipan bisa menyaksikan penampilan berbagai DJ dan musisi. Grup duo musik elektrik The Chainsmokers yang berasal dari New York akan tampil di panggung. Musisi lain yang juga akan tampil adalah adalah Astronaughty, Bionixxx, MC Cherryl, The Dandees, dan RAN.

Ingin berpartisipasi? Anda tinggal daftarkan diri di electro-run.com. Tiket tersedia dalam harga mulai dari Rp. 350.000 sampai Rp. 700.000. (Ikr/ret)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya