Liputan6.com, Jambi - Pascaputusan PTUN yang membatalkan SK Kemenkumham, DPD I Golkar Jambi kubu Aburizal Bakrie (Ical) berencana membersihan sejumlah pengurus di tubuh partai berlambang beringin. Sedikitnya ada 13 nama yang masuk jajaran kepengurusan Golkar kubu Agung Laksono yang akan dipecat.
Ketua DPD Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap mengatakan, bersih-bersih itu dilakukan untuk menyelamatkan Partai Golkar dari para pembelot.
"Ini akan segera kami konsolidasikan untuk memutuskan dan membenahi jajaran pengurus dari pembelot," ujar Zoerman kepada Liputan6.com di Jambi, Rabu (20/5/2015).
Zoerman menyebutkan, ada 16 nama yang masuk dalam SK kepengurusan Golkar Provinsi Jambi versi Agung Laksono. 13 nama di antaranya bakal diberhentikan.
"Tiga nama diantaranya masih dalam pertimbangan, karena mengaku tidak tahu dan enggan namanya dimasukkan dalam SK kepengurusan Kemenkumham yang sudah dibatalkan itu," jelas Zoerman.
Bahkan Zoerman menegaskan akan memberhentikan para 'pembelot' dari statusnya sebagai kader murni Golkar.
"Kita sudah layangkan surat ke DPD tingkat II. Tapi yang jelas di Kabupaten Tebo itu, ada nama Mirza Haviz akan kita berhentikan. Jika perlu, diusulkan diberhentikan sebagai kader Golkar," tegas Zoerman.
Zoerman Manap sebelumnya menjadi sosok penting terkuaknya kasus mandat palsu Partai Golkar saat Munas di Ancol, Jakarta. Polisi telah menetapkan 4 orang sebagai tersangka.
Nama Zoerman Manap tercatat sebagai pelapor dalam laporan kepolisian bernomor LP. No. 289/III/2015/Bareskrim pada tanggal 11 Maret 2015 tentang pemalsuan surat dalam Pasal 263 KUHP. (Ali/Yus)
Menang PTUN, Golkar Kubu Ical di Jambi 'Sapu' 13 Loyalis Agung
Bersih-bersih itu dilakukan untuk menyelamatkan Partai Golkar dari para pembelot.
diperbarui 20 Mei 2015, 16:16 WIBKetum Partai Golkar versi Munas Bali Aburizal Bakrie berpidato pada rapat konsultasi nasional Golkar di Jakarta, Selasa (10/3). Rapat itu membahas putusan Menkumham yang menerima kepengurusan Golkar versi Agung Laksono. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Israel dan Hizbullah Siap Lakukan Genjatan Senjata, Keputusan Penting agar Tak Ada Lagi Korban Jiwa
PDIP: Polisi Katanya Mau Panggil Budi Arie, Mana?
Kate Middleton Dikonfirmasi Dampingi Raja Charles III dan Pangeran William Sambut Emir Qatar di Istana Buckingham
Masih Punya Utang hingga Proposal Investasi Ditolak, Apple Belum Bisa Jualan iPhone 16 di Indonesia
TCL Luncurkan AC AI Inverter, Punya Kemampuan Hemat Daya Hingga 70 Persen
Habib Novel Beberkan 2 Cara Usaha dan Kerja Berkah, Baca Ini Tiap Masuk Toko atau Kantor
ROXtheNATION Gandeng Tiga Gitaris Rock Legendaris dari Dua Benua di Satu Panggung, Ada Eet Sjahranie EdanE
Cara Bikin Nugget Ayam Lezat dan Praktis untuk Camilan Keluarga
Tips Agar Melahirkan Normal Setelah Caesar: Panduan Lengkap
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Tersangka Judi Online yang Sempat Dikira Keponakan Megawati
Cara Bikin Perkedel Kentang: Resep Lengkap dan Tips Menarik
Tanggal 26 November Memperingati Hari Apa? 6 Perayaan dalam Sehari, Hari Kue Internasional hingga HUT Seskoal