Liputan6.com, Malang - Dalam kunjungannya di Kabupaten Malang, Presiden Joko Widodo atau Jokowi bagikan 3 kartu sakti di Balai Desa Asrikaton Pakis, Kabupaten Malang, pada Kamis kemarin siang.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (22/5/2015), 3 kartu sakti yang dibagikan terdiri dari 872 Kartu Keluarga Sejahtera (KIS), 742 Kartu Indonesia Pintar (KIP) serta 2614 lembar Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Presiden Jokowi berpesan kepada masyarakat agar menggunakan kartu sakti tersebut secara arif dan bijaksana sesuai dengan fungsi dan kegunaannya masing-masing. Meski mengantongi KIS, Jokowi meminta masyarakat untuk tetap menjaga gaya hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan bergizi serta berolah raga.
Presiden juga menjelaskan sumber dana dari 3 kartu sakti tersebut, yakni berasal dari pengalihan subsidi bahan bakar minyak (BBM).
"KIS, KIP, KIS, dan kartu penyandang disabilitas ini anggarannya dari mana? Anggarannya dari pengalihan subsidi BBM. KIS diberikan pada 88 juta orang, KIP diberikan pada 20 juta anak-anak," jelas Presiden Jokowi.
Selain membagikan kartus sakti, Jokowi juga membagikan 5 sepeda serta ratusan buku dan baju kepada warga Desa Asrikaton. Selain Desa Asrikaton kartu sakti juga diberikan kepada warga di Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Mahgfiroh, Merjosari, Kota Malang serta kawasan Coban Talun, Kota Batu. (Mar/Mut)
Jokowi Tegaskan Dana 3 'Kartu Sakti' dari Pengalihan Subsidi BBM
Dalam kunjungannya di Kabupaten Malang, Presiden Joko Widodo atau Jokowi bagikan 3 kartu sakti.
diperbarui 22 Mei 2015, 09:10 WIB(Liputan 6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bareskrim Sita Hotel Aruss Terkait Kasus TPPU Perjudian Online, Ini Faktanya
Nepal Gempa Magnitudo 7,1, Bangunan Berguncang dan Getarannya Terasa di India
Cetak Rekor, Tuna Sirip Biru Seukuran Motor Terjual Rp21 Miliar di Pelelangan Ikan Jepang
PAN Minta Semua Pihak Menghormati dan Tak Berpolemik Soal Pemecatan Shin Tae-Yong
Patrick Kluivert jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Apa Saja Prestasinya?
Tidak Ada Ilmu Ulama yang Bisa Menganalisis Perempuan Kata Gus Baha Sambil Tersenyum, Kenapa?
Arti Mimpi Punya Bayi dan Menggendongnya: Pertanda Apa?
Biaya Haji 2025 Turun Menjadi Rp89.4 Juta, Jemaah Bayar Rp55,4 Juta
Resep Nasi Hainan: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat Khas Singapura
Ayah Baim Wong, Johnny Wong Meninggal Dunia dan Akan Dimakamkan di Purwakarta
Pendaftaran PPPK Tahap 2 Ditutup Hari Ini, Buruan Daftar!
PSSI Masih Bungkam, Fabrizio Romano Sudah Here We Go Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia