Liputan6.com, London - Program televisi tentang dunia otomotif, Top Gear memang telah berakhir. Namun begitu, acara televisi kondang dari Inggris tersebut menyisakan banyak kisah, salah satunya adalah BMW M3 E36 yang digunakan oleh Richard Hammond.
Melansir laman Autoevolution, Jumat (22/5/2015), sedan sport Jerman ini akan dilelang pada 6 Juni mendatang di pelelangan mobil klasik di Warwickshire Exhibition Centre. Adapun mobil ini ditaksir dapat terjual pada kisaran 7.500 sampai 10.500 Pound Sterling atau sekitar Rp 154,5 sampai 216,2 jutaan.
Hammond menggunakan BMW M3 E36 ini ketika program Top Gear memasuki musim ke-15. Dalam program tersebut awak Top Gear melakukan serangkaian uji coba untuk sedan sport saloon. Saat itu, Hammond mengendarai BMW M3 E36, sedangkan Clarkson menggunakan Ford Sierra Cosworth Sapphire dan James May menunggangi Mercedes 190E Cosworth.
Dijelaskan, Kondisi interior mobil ini pun mulai berubah seiring waktu. Selain itu, BMW M3 E36 lansiran 1996 ini telah mencatatkan jarak tempuh 127.190 km pada odometer. Meskipun sudah cukup berumur, kondisi mobil masih terlihat layak.
Sebagai dapur pacu, BMW M3 E36 didukung mesin enam silinder segaris berkapasitas 3,2 liter. Daya yang sanggup dihasilkan mencapai 316 Tk.
(ysp/)
*Jangan lewatkan sajian video otomotif kami melalui Program dengan episode-episode berikut:
- Otopedia: Panser Anoa, Kendaraan Tempur Kebanggaan Indonesia (1)
- Otopedia: Jajal Ferrari F430 Competizione di Sirkuit Sentul
- Otopedia: Modifikasi Wajib Sebelum Ferrari Mengaspal di Sirkuit
- [Otopedia: Lebih Dekat dengan All New Mazda2 ](2230826 "")
BMW Bekas Presenter Top Gear Dijual Murah
Mobil ini digunakan dalam episode uji coba sedan sport saloon.
diperbarui 22 Mei 2015, 16:08 WIBMobil ini digunakan dalam episode uji coba sedan sport saloon.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2 Pemain Gagal Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
LRT Jabodebek Izinkan Pengguna Naikkan Sepeda Utuh ke Gerbong Kereta Mulai 30 November 2024, Berlaku Hanya di Akhir Pekan
Kunci Kebahagiaan Menurut Gus Baha, yang Kekurangan Bagaimana Gus?
Cara Mengatasi Mual saat Hamil: Panduan Lengkap untuk Ibu Hamil
Tim Hukum Ridwan Kamil-Suswono Desak Bawaslu Keluarkan Rekomendasi PSU di TPS 28 Pinang Ranti
Harga Bitcoin Hari Ini 30 November 2024: Bitcoin Kembali Menguat
Cuaca Besok Minggu 1 Desember 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Kenaikan PPN 12 Persen Tak Berpengaruh di Segmen Mobil Mewah, tapi...
4 Zodiak yang Mampu Meredakan Sakit Hati dengan Membantu Orang Lain
7 Kuliner Khas Melayu yang Kaya Rempah
Threads Semakin Praktis, Pengguna Tinggal Geser untuk Pindah Feed
Top 3: Heboh Ojek Online Bakal Dilarang Beli BBM Subsidi Pertalite