Liputan6.com, Jakarta - Dua petinggi Partai Golkar versi Munas Bali, Aburizal Bakrie dan Idrus Marham, mendatangi rumah dinas Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK.
Ketua Umum dan Sekjen Partai Golkar versi Munas Bali ini datang dengan dua mobil yang berbeda. Aburizal Bakrie atau Ical datang dengan mobil Alphard B 1237 TYM, sedangkan Idrus dengan mobil Lexus B 2 KMP.
Mereka datang pukul 21.00 WIB. Keduanya tidak sempat turun dari mobil dan langsung masuk ke dalam rumah dinas JK, tanpa pemeriksaan dari Paspampres.
?Sebelumnya, JK yang pernah menjabat Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2004-2009 telah memberikan sinyal terkait pertemuan ini. Ia menuturkan tidak akan ke mana-mana malam ini, seakan menunggu kehadiran seseorang.
"Saya malam ini tetap di rumah," kata JK di Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/5/2015).
Pun demikian Idrus Marham yang sebelumnya mengatakan akan ada pertemuan antara JK dan Ical malam ini. Hal itu disampaikan hari ini usai menghadiri akad nikah Fahmi Idris di Gedung Balai Sarwono, Jalan Madrasah Raya, Cilandak Timur, Jakarta.
Idrus hanya mengatakan bahwa rencana islah akan dibicarakan usai pertemuan antara Ical dan JK berlangsung.
"Setelah ini tentu nanti ada pihak-pihak dan keluarga besar Partai Golkar akan bertemu untuk membicarakan dan memfinalisasikan apa-apa yang telah menjadi komitmen bersama selama ini," pungkas Idrus Marham. (Ans/Ali)
Ical dan Idrus Marham Sambangi Rumah Dinas JK
Keduanya tidak sempat turun dari mobil dan langsung masuk ke dalam rumah dinas JK, tanpa pemeriksaan dari Paspampres.
diperbarui 23 Mei 2015, 22:09 WIBAburizal Bakrie atau Ical. (ANTARAFOTO/Fanny Octavianus)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Anak Mau Makan Nasi: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Tips Pacaran Langgeng: Panduan Lengkap Menjalin Hubungan Awet dan Harmonis
Harga Minyak Dunia Melesat Tersengat Memanasnya Perang Ukraina-Rusia
41 Tips Langsing yang Efektif untuk Turunkan Berat Badan
Tips Lancar BAB: Panduan Lengkap Mengatasi Sembelit Secara Alami
Ketika Guru Mendidik Murid di Bawah Bayang-Bayang Tuntutan Hukum Orangtua
Ariana Grande Main Film Wicked, Berhasil Perankan Karakter Glinda yang Jadi Impiannya
Ustadz Das’ad Latif Bahas Sedekah dan Istri ‘Kelinci’, Jemaah Terpingkal-pingkal
Top 3 News: Kapolda Sumbar Sebut Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Solok Selatan dari Jarak Dekat
Tips Mencintai Diri Sendiri: Panduan Lengkap Menuju Kebahagiaan Sejati
Tips Mencuci Baju Putih: Panduan Lengkap Menjaga Kecerahan Pakaian
Tips Berkendara Saat Hujan untuk Keselamatan Optimal di Jalan