Liputan6.com, Jakarta - Indonesia saat ini banyak dijadikan sebagai target pasar bagi banyak perusahaan luar negeri yang ingin menjajakan produknya. Salah satunya dari para vendor smartphone yang ramai-ramai terjun ke Indonesia untuk mengeruk keuntungan dari pasar ponsel yang masih tumbuh.
Tak hanya pembuat ponsel populer asal Amerika Serikat dan Korea Selatan seperti Apple dan Samsung, pemain dari negeri Tiongkok juga berbondong-bondong masuk ke Tanah Air. Sebut saja Lenovo, Huawei, Haier, Oppo serta beberapa pemain baru seperti OnePlus dan Xiaomi yang dalam waktu singkat produknya mampu menarik perhatian konsumen.
Oppo sendiri terjun mengekspansi pasar ponsel Indonesia sejak tahun 2013. Meski masih terbilang baru, Oppo mengklaim tidak khawatir atas gempuran dari berbagai perusahaan pembuat ponsel asal Tiongkok yang bermain di Indonesia.
"Indonesia merupakan pasar smartphone paling potensial yang memiliki daya tarik tinggi di mata vendor. Wajar saja ketika banyak perusahaan berusaha masuk dan berkembang di sini," tutur Jet Lee, CEO Oppo Indonesia, Singapura dan Malaysia usai peluncuran Oppo R7 dan R7 Plus di Jakarta.
Lebih lanjut, Jet Lee menyebut bahwa perusahaannya sudah lebih dulu masuk ke Indonesia dan memiliki fasilitas yang lengkap terkait distribusi dari hulu ke hilir. Hal inilah yang tidak dimiliki perusahaan lain. Ia juga menyebut bahwa besarnya pasar Indonesia membuatnya tak perlu khawatir berbagi kue dengan perusahaan lain dalam memasarkan produk.
"Indonesia diibaratkan kue yang sangat besar pasar smartphone-nya. Kami terus terang tidak khawatir dengan masuknya berbagai vendor asal China dan negara lain ke sini dan menjadi pesaing Oppo, perusahaan kami tetap optimis bisa tumbuh meskipun berbagi kue dengan perusahaan lain," tandas Jet Lee.
Sejak masuk ke Indonesia mulai April 2013, Oppo telah menggelontorkan nilai investasi yang cukup besar untuk membangun brand maupun fasilitas pendukungnya. Perusahaan ini sekarang telah memiliki lebih dari 6.000 karyawan, 7.500 outlet, 176 experience store yang tersebar di 50 kota di seluruh Indonesia.
(den/dew)
Digempur Vendor Sekampung, Oppo Rela Berbagi Kue
Oppo tidak khawatir atas gempuran dari berbagai produsen ponsel asal Tiongkok yang juga terjun di Indonesia.
diperbarui 28 Mei 2015, 13:05 WIBOppo Experience Store (Andina Librianty/ Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Eksplanatif: Pengertian, Jenis, dan Contoh Penelitian
Apa Itu Disakarida: Pengertian, Jenis, dan Fungsinya dalam Tubuh
Australia Minta Saran ke OECD Soal Pajak Kripto
Muka-Muka Baru di Barisan Kiper Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 tanpa Maarten Paes, Ernando hingga Nadeo dan Riyandi
Meroket 90%, Ekspor Sayuran Bubuk Indonesia Tembus Rp 219 Miliar
Cara Simpan Daun Pisang Tetap Segar dan Hijau hingga Sebulan
Trik Cepat Merebus Kacang Hijau hingga Empuk, Bisa Hemat Waktu dan Gas
Apa Itu Dimmer: Panduan Lengkap Memahami Teknologi Pengatur Cahaya
Siapa Kandidat Kuat Kapten Timnas Indonesia untuk Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024?
Apa Itu EBIT dalam Laporan Keuangan: Panduan Lengkap untuk Analisis Kinerja Perusahaan
Suswono Bertemu Rizieq Shihab di Makkah, PKS Yakin Dapat Dukungan Akar Rumput FPI di Pilgub Jakarta
Kemendagri Tunjuk Wagub Rosjonsyah Jadi Plt Gubernur Bengkulu