Liputan6.com, Detroit - Perkembangan industri otomotif semakin cepat. Dalam hal ini, CEO Fiat Chrysler Automobiles (FCA), Sergio Marchionne, punya prediksinya sendiri. Menurutnya, akan terjadi merger atau penyatuan usaha di antara pabrikan secara besar-besaran pada 2018.
Menurutnya, seperti yang dilansir dari Auto123 pada Senin (1/6/2015), merger dalam industri otomotif tidak bisa dihindari. "Saya benar-benar yakin bahwa sebelum 2018 akan ada merger. Ini pendapat pribadi saya, berdasarkan firasat," kata Marchionne.
Marchionne melanjutkan, tidak terhindarkannya merger dikarenakan kebutuhan industri otomotif itu sendiri. Dengan merger, kata dia, maka biaya produksi bisa lebih ditekan serta mampu membuat daya saing perusahaan menjadi lebih besar lagi.
Hal ini diamini oleh eksekutif Opel, Karl-Thomas Neumann. Menurutnya, apa yang diutarakan Marchionne benar adanya. "Lagipula, industri otomotif mengembangkan hal yang sama selama lebih dari 10 tahun," lanjutnya.
Belum ada kabar akan kemana FCA akan coba melakukan merger. Tetapi, laporan Autoblog mengatakan bahwa FCA sangat berpotensi mengambil alih Opel, meskipun General Motors (GM) sebagai pabrikan induk Opel masih enggan untuk melepasnya.
Sebelumnya, proposal merger FCA baru saja ditolak oleh GM dengan alasan yang tidak dijelaskan kepada publik. Pertengahan tahun lalu, isu merger FCA dengan Wolkswagen Group juga dibantah langsung oleh juru bicara VW.
(rio/gst)
Bos Fiat Terawang Masa Depan Industri Otomotif
CEO Fiat Chrysler memprediksi bahwa akan ada merger antar perusahaan otomotif pada 2018.
diperbarui 01 Jun 2015, 17:38 WIBCEO Fiat Chrysler Automobiles (FCA), Sergio Marchionne (Foto: Autoblog).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Fahri Hamzah Usulkan Omnibus Law Perumahan Jadi Kunci Atasi Masalah Perumahan
Kemenag Buka Pendaftaran Petugas Haji Mulai Hari Ini, Ada 8 Formasi Salah Satunya Layanan Disabilitas
VIDEO: Bagaimana Aturannya Jika Kotak Kosong Menang di Pilkada 2024?
Australia Larang Anak di Bawah 16 Tahun Main Media Sosial, Efektifkah?
Kadar Kolesterol Mahasiswa Kedokteran Ini Malah Meningkat Setelah Terapkan Pola Makan Berbasis Nabati, Kok Bisa?
Rekomendasi Kuliner Tradisional yang Ramah untuk Vegetarian
Krisis Cedera Manchester City Bertambah Parah, Mateo Kovacic Bakal Lewatkan Duel Penting
Rekap Kinerja Emiten Ritel hingga Kuartal III 2024, Mana Juaranya?
Arti Kata Pendatang, Pahami Pengertian, Karakteristik, Jenis-Jenis, dan Aspek Sosial Budaya
Swedia Minta Kerja Sama China untuk Menyelidiki Kerusakan 2 Kabel di Laut Baltik
Link Siaran Langsung BRI Liga 1 Big Match: Persija Jakarta vs Persik di Vidio
Pengamat Politik: Ada Pengerahan Kepala Desa dan Bansos di Balik Kemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin