Honda Revo FI Tampil Segar

New Honda Revo FI tipe Cast Wheel dipasarkan dengan harga Rp 14,55 juta

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 01 Jun 2015, 14:15 WIB
New Honda Revo FI tipe Cast Wheel dipasarkan dengan harga Rp 14,55 juta

Liputan6.com, Jakarta - Honda Revo FI resmi mendapat penyegaran dari PT Astra Honda Motor (AHM). Sepeda motor jenis bebek ini hadir dengan grafis stripe baru sehingga tampak lebih ramping dan sporti.

Melalui keterangan resmi yang diterima Liputan6.com, Honda Revo FI ini mengalami perubahan desain grafis yang terlihat makin tajam pada seluruh variannya, serta diperkaya dengan warna baru putih pada tipe tertingginya yang disematkan tipe cast wheel.  Penyegaran tampilan ini juga dikombinasikan dengan warna baru dan beragam fitur unggulan terbaik di segmen motor bebek kelas entry level.

"Sepeda motor bebek masih terus diminati masyarakat, terutama yang butuh transportasi dengan karakter tangguh, irit, dan mampu menerjang segala kondisi jalan. New Honda Revo FI merupakan salah satu tipe motor Honda yang disukai pecinta motor bebek di Indonesia karena kehandalan mesin dan desainnya yang stylish serta konsumsi bahan bakarnya yang irit," ujar Direktur Pemasaran PT AHM, Margono Tanuwijaya.

New Honda Revo FI didukung mesin berkapasitas 110 cc berpendingin udara yang dilengkapi teknologi PGM-FI. Di atas kertas, motor bebek punya konsumsi BBM 62,2 km/liter (metode ECE R40).

New Honda Revo FI tipe Cast Wheel  dipasarkan dengan harga Rp 14,55 juta dan hadir dengan 2 warna yaitu Cosmic White dan Quantum Black. Sementara itu untuk tipe Spoke Wheel dipasarkan dengan harga  Rp 13,65 juta dan hadir dengan warna Quantum Black. Untuk New Honda Revo FI tipe Fit dipasarkan Rp 12,95 juta dengan warna Neo Green, Raving Red, dan Galaxy Blue.

"Kami optimistis penyegaran New Honda Revo FI sebagai sepeda motor yang terkenal irit dan memiliki berbagai fitur unggulan akan diterima baik oleh masyarakat," tandas Margono.

(ysp/gst)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya