Berkenalan dengan Nila, Maskot Lucu SEA Games 2015

Meski berwujud singa, Nila punya wajah yang ramah dan riang.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 01 Jun 2015, 19:40 WIB
Nila Si Maskot SEA Games 2015 (seagames2015)

Liputan6.com, Singapura - Suatu ajang atau turnamen olahraga tidak lengkap tanpa adanya maskot. Demikian pula dalam SEA Games 2015 di Singapura.

Dalam ajang kali ini Singapura memperkenalkan Nila sebagai maskot utamanya. Ia merupakan singa dengan rambut berwarna merah, berjenis kelamin laki-laki.

Nama Nila sendiri diambil dari Sang Nila Utama, pendiri Singapura. Sementara rambut merah melambangkan semangat maskot ini menyambut Sea Games.

Menariknya, tak seperti singa yang terkenal buas dan menakutkan, Nila justru punya wajah yang ramah dan riang.

Seorang anak berfoto dengan Nila, maskot Sea Games 2015


Di berbagai tempat di Singapura logo dan spanduk Nila sudah banyak bermunculan. Bahkan di sekitar Stadion Nasional Singapura, boneka maskot Nila menjadi rebutan berfoto bagi anak-anak.

Singapura siap menggelar pesta olahraga dua tahunan se Asia Tenggara, Sea Games yang ke-28. Tampak, maskot Sea Games 2015, Nila terpajang di sekitar National Stadium Singapura, Minggu (31/5/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Boneka maskot ini dengan sabar melayani anak-anak yang antusias berfoto dengannya. Tak sedikit pula orang dewasa yang narsis bersamanya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya