Juventus Malas Beri Kawalan Spesial untuk Messi

Lionel Messi udah mencetak 10 gol dan 11 assists dari 12 penampilan Liga Champions musim ini.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 02 Jun 2015, 20:07 WIB
Lionel Messi.

Liputan6.com, Turin - Final Liga Champions musim 2014-15 akan berlangsung di Berlin, Jerman, 7 Juni mendatang. Dua tim tangguh yang akan memperebutkan Si Kuping Besar (sebutan trofi Liga Champions) adalah Juventus dan Barcelona.

Lionel Messi merupakan pemain yang paling dinantikan aksinya pada partai final kali ini. Bagaimana tidak? Dia sudah mencetak 10 gol dan 11 assists dari 12 penampilan Liga Champions musim ini.

Pemain terhebat di dunia saat ini telah memenangkan 82 dari 126 duel satu lawan satu dengan musuh. Itu artinya, persentase aksi Messi untuk meloloskan diri dari kawalan lawan sebesar 65 persen.

Selain itu, Si Kutu --julukan Messi-- juga sudah menciptakan 35 peluang mematikan dengan persentase akurasi umpan sebesar 86 persen.

Ekspresi Lionel Messi setelah mencetak gol ke gawang Bayern Muenchen. Barcelona menang 3-0 atas Bayern Muenchen dalam semi final pertama Liga Champions. (Reuters/Albert Gea)

Meski mempunyai statistik yang mengagumkan, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri tidak akan memberikan perhatian khusus untuk bintang kelahiran Argentina tersebut. Menurut Allegri, jika Juventus hanya terfokus mengawal Messi, maka pemain Barcelona lainnya bisa mengancam gawang Gianluigi Buffon.

"Kami tahu kemampuan Messi. Memberikan kawalan ketat untuk Messi sepertinya hampir tidak mungkin. Kami harus pandai menghentikan pemain di sekelilingnya," ucap Allegri, seperti diberitakan Goal.

"Saya berpikir, jika kami menghentikan Messi, Barcelona masih memiliki Neymar dan Suarez, pemain yang juga memiliki keterampilan teknis luar biasa. Jadi, kami harus berani," lanjut pria asal Italia tersebut.

Bersambung ke halaman selanjutnya --->


2

Di Berlin nanti, pasukan Si Nyonya Tua --sebutan Juventus-- ingin menyamai rekor yang telah dibuat Inter Milan tahun 2010, yakni meraih treble winners. "Sangat luar biasa bila bisa memenangkan Liga Champions," ujarnya.

Ahli susun formasi berusia 47 tahun tersebut mengatakan, Paul Pogba dan kawan-kawan sudah siap mental berhadapan dengan Barcelona, yang juga berpeluang meraih treble winners.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/883772/original/079025000_1432402418-2015-05-23T161946Z_75399586_MT1ACI13757232_RTRMADP_3_FOOTBALL.JPG

"Ini adalah final Liga Champions. Sangat normal menghadapi sekumpulan pemain terbaik di dunia. Tapi, kami tidak takut menghadapi Barcelona," Allegri mengakhiri.

Baca juga:

7 Tim Ini Peraih Treble Winners, Juventus Selanjutnya?

Satu Lagi Jurnalis Cantik yang Digosipkan Selingkuhan CR7

Lionel Messi Bisa Cetak Rekor di Final Liga Champions

Curhatan Putri Presiden FIFA: Ayah Saya Tidak Mencuri Uang!

Drama 6 Gol, Myanmar Bantai Timnas Indonesia U-23

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya