Liputan6.com, Monaco - Mantan penyerang Manchester United, Dimitar Berbatov, menyatakan siap kembali ke Liga Premier. Hal tersebut ia sampaikan usai AS Monaco memutuskan untuk melepasnya di akhir musim 2014/2015.
"Saya akan senang jika dapat kembali ke Inggris," ungkap Berbatov seperti dilansir Dailystar (3/6).
Berbatov memiliki kenangan manis saat berkarier di Liga Premier. Ia pernah memperkuat Tottenham Hotspurs selama tiga musim dan berhasil meraih dua gelar Liga Premier bersama Manchester United.
"Saya menghabiskan waktu yang cukup lama di Inggris dan saya memiliki kenangan manis di sana. Semua orang selalu menyaksikan Liga Inggris dan saya sangat berharap dapat kembali," tambah eks rekan duet Wayne Rooney itu.
Meski usianya tidak muda lagi yakni 34 tahun, penyerang asal Bulgaria itu masih berharap dapat memperkuat tim profesional. "Saya masih merasa baik baik saja dan masih banyak yang harus saya berikan untuk sepak bola."
Advertisement
AS Monaco merasa bangga
Selama satu setengah musim memperkuat AS Monaco, Berbatov sukses membawa timnya menembus babak perempat final Liga Champions. Wakil Presiden AS Monaco, Vadim Vasilyev, terkesima dengan profesionalitas yang dimiliki Berbatov.
"Selama 18 bulan di klub Berbatov telah menunjukkan kemampuannya dan profesionalitasnya. Kami sangat bangga dengan apa yang ia berikan bagi klub ini dan berharap ia akan terus sukses di masa depan," pungkas Vadim.
Baca juga:
Demi Madrid, Striker Juve Ingin Tumbangkan Barcelona
Advertisement