Liputan6.com, Jakarta Siapa yang tidak ingin memiliki kulit tangan yang lembut dan indah, setiap orang tentu ingin, terlebih pada diri seorang wanita. Namun faktanya kulit pada tangan rentan terhadap penuaan. Kulit pada tangan mudah sekali kehilangan elastisitasnya, sehingga cepat berubah menjadi keriput. Hal ini tentu menjadi 'mimpi buruk' bagi kaum hawa.
Untuk mendapatkan kulit tangan yang lembut, coba terapkan tiga langkah berikut :
Advertisement
1. Pengelupasan
Gunakan scrub dengan gerakan memijat lembut seminggu sekali, lebih baik gunakan yang memang diformulasikan khusus untuk tangan, yang berfungsi untuk menghilangkan sel-sel kulit mati. Kulit pada tangan pun akan tampak lebih cerah. Pastikan juga gunakan krim tangan usai pengelupasan.
2. Melembabkan
Kulit kering akan membuat tangan tampak kusam dan usang. Jaga tangan dengan bahan anti penuaan seperti vitamin E dan oleskan ulang setiap beberap jam, terutama setelah mencuci tangan atau setelah berada di ruangan ber-AC.
3. Melindungi
Terpapar sinar matahari secara terus menerus akan menghasilkan keriput dan pigmentasi yang berlebihan. Jadi, jangan pernah lupa untuk mengoleskan tabir surya pada punggung tangan, terutama saat berkendara.
Demikian 3 langkah sederhana untuk mendapatkan tangan lembut seperti dilansir dari laman HerWorld, Kamis (4/6/2015). (Auf/Ibo)