Ditantang TheJak Main Bola, Wagub Djarot Pilih Jadi Kiper

"Kalahlah saya, pasti. Jangan lama-lama, kalau lama-lama pingsan saya."

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 08 Jun 2015, 21:02 WIB
Djarot Saiful Hidayat (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Syaiful Hidayat mendapat tantangan bertanding sepakbola dari suporter klub Persija, The Jakmania. Namun, Djarot hanya menertawakan tantangan itu. Apa alasannya?

"Kalahlah saya, pasti. Jangan lama-lama, kalau lama-lama pingsan saya," kata Djarot usai bertemu dengan sejumlah perwakilan dari The Jakmania di Balaikota DKI Jakarta pada Senin (8/6/2015).

Djarot mengaku tidak akan kuat main sepak bola dalam waktu yang lama. Namun, ia tertarik dengan tantangan dari The Jakmania.

Jika nantinya jadi bertanding, Djarot memilih untuk menjadi penjaga gawang. "Ya kalau 10-15 menit bisa lah. Jadi penjaga gawang saja ya," ucap mantan Walikota Blitar ini.

Politisi PDI Perjuangan ini mengungkapkan, sebenarnya ia suka dengan olahraga sepakbola. Bahkan ia rela begadang untuk menonton pertandingan sepakbola.

"Saya suka betul sepak bola. Tapi jangan ajak saya main sepak bola. Tapi kalau diajak nonton bola ayo, sampai bergadang juga, melek sampai pagi kuat. Terakhir saya nonton pertandingan Juventus dengan Barca kemarin," pungkas Djarot.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya