Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi mulai menjalankan roda pemerintahan dari Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa (9/6/2015). Walau mempunyai hajatan pribadi menikahkan putranya, Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda, namun Jokowi memutuskan tidak mengambil cuti dan tetap bekerja menjalankan aktivitasnya dari Solo.
"Paginya masih di Istana. Mungkin sore atau siang berangkat. Ya Selama itu (prosesi acara pernikahan) pada tanggal 10 dan 11 Juni, roda pemerintahan akan saya kendalikan dari Solo. Artinya saya tetap akan bekerja," ujar Jokowi.
Keputusan untuk berkantor di Solo, menurut Jokowi, karena sesuai dengan adat Jawa sebagai orangtua calon mempelai pria, dirinya diharuskan untuk mendampingi anaknya jelang proses pernikahan hingga acara selesai. Tujuannya, agar acara tersebut dapat berlangsung dengan lancar dan diberi kemudahan Yang Maha Kuasa.
"Sebagai seorang ayah, dan sesuai dengan kultur bangsa Indonesia, khususnya Jawa, orangtua harus dekat dengan calon mempelai, tujuannya adalah meneguhkan restu dan mengalirkan doa agar seluruh rangkaian acara nikahan berjalan lancar," kata Jokowi.
Lalu, apa saja pekerjaan yang akan dilakukan selama menjalankan tugas kepresidenan di kota kelahirannya itu? Pria bernama lengkap Joko Widodo itu mengatakan dirinya akan lebih banyak mengerjakan hal-hal teknis yang bersifat rutinitas sebagai presiden.
"Ya mungkin berkaitan dengan tanda tangan surat-surat akan kita tetap kerjakan selama 2 hari itu," jawab Jokowi.
Jokowi juga mengatakan, dirinya akan mengajak menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dan Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjajanto untuk membantunya melaksanakan tugas-tugasnya selama di Solo. "Ya paling nanti untuk bantu yang tanda tangan-tanda tangan ada Pak Seskab dan Mensesneg juga," kata dia.
Juru bicara keluarga Jokowi, Anggit Noegroho mengatakan, selama di Solo, Presiden Jokowi akan akan tetap melaksanakan tugasnya sebagai Presiden dan mengendalikan roda pemerintahan dari kediaman di Jalan Kutai Utara, Sumber, Solo, Jawa Tengah.
"Pak Presiden tidak pindah kantor ke Solo. Sifatnya seperti kalau sedang tugas luar kota atau blusukan ke daerah-daerah saja. Jadi tidak perlu membawa para staf untuk berkantor di Solo," kata Anggit Noegroho beberapa waktu lalu. (Luq/Mut)
Jokowi Mulai Berkantor di Solo
Walau mempunyai hajatan pribadi menikahkan putranya, Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda, namun Jokowi memutuskan tidak cuti.
diperbarui 09 Jun 2015, 07:47 WIBPresiden Joko Widodo saat memimpin rapat terbatas (ratas) di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (26/5/2015). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri Ciri Psikopat: Kenali Tanda dan Cara Mengatasinya
Netizen Malaysia Mengejek Timnas Indonesia yang Masih Belum Meraih Trofi di Piala AFF, Tetap Tanpa Gelar
Kalah dari Filipina, Timnas Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024.
Tiga Fakta Perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Target Utama Tercapai
Catatan Shin Tae-yong di Piala AFF, Konsisten Menurun, Merosot Drastis di Edisi Ketiga
Hasil Akhir Grup B Piala AFF 2024, Filipina Hentikan Mimpi Timnas Indonesia Raih Gelar ke Semifinal
Mimpi Dikejar Macan: Makna, Tafsir, dan Pesan Tersembunyi
Tersingkir dari Piala AFF 2024, Marselino Ferdinan Enggan Salahkan Kartu Merah Ferarri
Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024 Setelah Kalah dari Filipina, Marselino Ferdinan Minta Maaf
Vietnam Kalahkan Myanmar dengan Skor Telak 5-0 di Piala AFF 2024.
Juara Asia Koshien Baseball Tournament 2024, Persiapan 6 Bulan Cheetahs Jakarta Berbuah Manis
18 Polisi Terlibat Pemerasan di DWP Dinilai Harus Dipecat, Bikin Malu Bangsa dan Negara