Liputan6.com, Jakarta - BMW Indonesia resmi memperkenalkan generasi kedua Sport Activity Coupe, all-new BMW X6. Mobil ini hadir dengan desain yang lebih ciamik serta performa mesin yang lebih ganas dibandingkan generasi sebelumnya.
"All-new BMW X6 adalah satu-satunya Sports Activity Coupe di segmennya yang telah membukukan penjualan global hampir seperempat juta unit," kata Karen Lim, Presiden Direktur BMW Group Indonesia melalui keterangan tertulisnya, Selasa (9/6/2015).
Advertisement
Adapun, all new BMW X6 diluncurkan dalam varian BMW X6 xDrive35i dengan mesin bensin 3 liter 6-silinder in-line BMW TwinPower Turbo dengan twin-scroll turbocharger, Valvetronic, Double VANOS, dan high precision injection. Mesin dikawinkan dengan transmisi sport Steptronic 8-percepatan.
Mesin tiga liter menghasilkan 306 Tk yang menjanjikan akselerasi 0-100 km/jam dalam 6,4 detik dengan kecepatan puncak 240 km/jam. Dikatakan, sistem all-wheel-drive yang aktif secara permanen pada BMW xDrive mampu mengoptimalkan traksi, stabilitas, dan pengendalian saat menikung.
Untuk konsumsi bahan bakar rata-rata 11,8 km/liter dan emisi CO2 198g/ km. Sementara itu, all new BMW X6 xDrive35i sudah bisa dipesan konsumen Indonesia.
(gst/sts/ian)