11 Sikap dan Tindakan Sukses Versi Sesilia Peranginangin

Sukses adalah impian semua orang. Namun untuk menuju ke tangga itu tak selalu mudah.

oleh Karmin Winarta diperbarui 11 Jun 2015, 08:50 WIB
Sesilia Peranginangin (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Citizen6, Jakarta Sukses adalah impian semua orang. Namun untuk menuju ke tangga itu tak selalu mudah. Sesilia Peranginangin, perempuan energik ini telah melewati berbagai tantangan untuk menjadi seperti sekarang ini.

Selain sebagai pebisnis di bidang property, ia kini juga mempunyai `Champion Teen` dan membuat lembaga non profit “Care The Nation” yang mengantarkannya menjadi salah satu tokoh yang peduli pada kemajuan anak Indonesia.

Melalui buku terbarunya, Think & Act Like a Champion, perempuan ini ingin berbagi pengalamannya dengan publik. Buku setebal 200 halaman ini diselesaikan dalam waktu yang singkat, hanya sebulan saat liburan ke Amerika. Namun ia telah mempersiapkan bahan-bahannya selama setahun lebih.

Buku yang diterbitkan oleh Change Publication ini menjelaskan tentang 11 sikap yang harus dilakukan agar kita sukses dalam karir dan bisnis. 

Menurut Sesilia, sikap pertama ia peroleh dari kedua orang tuanya yang selalu menekankan untuk terus belajar dan bekerja keras. Ayahnya, selain seorang akademisi juga birokrat. Orang tuanya selalu mengajari tentang nilai-nilai kepada dirinya. Setiap hari ayahnya selalu menceritakan tentang pekerjaanya dan bagaimana caranya menyelesaikan masalah serta tantangan.

Ada peristiwa menarik saat itu. Waktu kuliah ia  memperoleh beasiswa. Ia senang namun ayahnya  melarang menerima beasiswa yang memang khusus untuk mahasiswa yang kurang mampu.

Perempuan  yang telah menerbitkan buku pertamanya, “Setiap Remaja Bisa menjadi Pengusaha” ini mengawali bisnisnya bisa dibilang telat. Karena sebelumnya ia menjadi salah seorang professional di sebuah perusahaan terkemuka.  Ia mengejar ketertinggalan itu dengan belajar dari guru-guru dan mentor kelas dunia.

Di bukunya ini ia juga menjelaskan apa itu perbedaan, mentor, coach dan fasilitator. Karena menurutnya pebisnis pemula memang membutuhkan seorang mentor dan coach.

Di bagian lain, perempuan ini juga menjelaskan bagaimana kita harus terus berubah, mengubah cara berpikir dan sikap yang mendorong untuk lebih sukses.

Selain itu di buku ini juga berisi bagaimana menemukan partner dalam bisnis dan tentu saja harus terus belajar. Dengan membaca buku ini, siapapun akan lebih bersemangat dan lebih gigih untuk meraih target-target yang selama  ini telah anda impikan.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya