Pergi ke Hong Kong, Arie Untung Tak Bawa Celana Dalam

Berlibur ke Hong Kong, Arie Untung dan Fenita Jayanti tak membawa dua anak mereka.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 11 Jun 2015, 16:30 WIB
Arie Untung dan Fenita Arie. Foto: Rizky Aditya Saputra/Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Belum lama ini, Arie Untung dan istri, Fenita Jayanti baru saja berlibur ke Hong Kong. Berwisata dengan gaya backpacker, Arie dan Fenita mengaku tak banyak membawa barang bawaan.

Saking santainya, artis 39 tahun itu bahkan tak membawa celana dalam. Sebagai ganti, Arie menyiapkan celana dalam kertas guna meringkas barang bawaannya selama enam hari di Hong Kong.

"Yang pasti kalau ke sana jangan lupa bawa celana dalam kertas. Soalnya ngapain cuci (celana dalam) di sana? Hehehe," ceplos Arie Untung usai acara Hong Kong Summer Fun (Shop Eat Play) di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (11/6/2015).

Arie Untung dan Fenita Jayanti saat berlibur di Hong Kong. Foto: Instagram


"Kalau pakai itu (celana dalam kertas) selesai pakai tinggal buang deh. Jadi lebih ringkas, nggak ribet," sambungnya.

Meski sudah tiga kali datang ke Hong Kong, namun kunjungannya kali ini terasa lebih spesial. Pasalnya, Arie dan Fenita hanya pergi berdua layaknya pasangan yang akan melakoni bulan madu.

"Kemarin itu ketiga kalinya kami ke sana, tapi bedanya kami nggak bawa anak-anak. Dua kunjungan pertama selalu bawa anak. Dan ternyata masih banyak tempat yang ingin kami eksplore, nuansa alamnya juga banyak, kami bisa menemukan pantai. Berasa honeymoon lagi, mumpung berdua doang, kayak pacaran dulu, hehehe," ucap Fenita.

Arie Untung dan Fenita Jayanti saat berlibur di Hong Kong. Foto: Instagram


Hampir sepekan, pasangan yang telah dikaruniai dua anak itu melancong ke berbagai tempat seru di Hong Kong seperti Pantai Shek O, Tai Yuen Street, Madame Tussauds, dan Disneyland Hong Kong.

"Hampir tempat-tempat seru kami datangi, tapi yang paling keren waktu naik ke kereta yang ketinggiannya menanjak 45 derajat ke atas. Posisi ternyata tinggi banget, keretanya kayak zaman Belanda banget," kata Arie Untung. (Ras/fei)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya