Liputan6.com, Jakarta - Uang ternyata bisa menjadi penopang kelangsungan mahligai rumah tangga sekaligus menjadi faktor penghancur. Sebuah riset dari University of Connecticut baru-baru ini membuktikan, perselingkuhan sangat rentan terjadi jika gaji suami atau istri lebih tinggi dari pasangannya.
Melansir laman Columbia Daily, Senin (15/6/2015), dari studi tersebut, perselingkuhan terjadi saat suami atau istri memiliki uang lebih banyak dari pasangannya. Dengan kata lain suami dan istri akan sangat kecil kemungkinannya berselingkuh jika pendapatan keduanya setara.
Pakar Sosiologi dari University of Connecticut Christin Munsch berusaha meneliti data dari 2.800 pasangan menikah di bawah usia 32 tahun. Riset tersebut digelar dalam waktu lama sejak 2001 hingga 2011.
Munsch menemukan, semakin sedikit gaji suami atau istri dari pasangannya, maka kemungkinan perselingkuhan semakin besar. Dan ini lebih sering terjadi pada suami.
Sementara para istri yang bergaji lebih tinggi dari sami cenderung bersikap tidak setia. Manusia tentu saja memiliki karakter yang berbeda, tapi hasil riset tersebut membuktikan saat pendapatan suami dan istri setara, perselingkuhan jarang sekali terjadi.
Survei itu tidak secara langsung bertanya apakah mereka pernah berselingkuh.
"Mayoritas orang hanya tidak menyukai ketidaksetaraan dalam hubungannya. Kebanyakan orang tidak suka kencan dengan orang yang terlihat tampak terlalu menarik dibanding dirinya, atau terlalu jelek dibandingkan dirinya, seseorang yang terlalu sukses atau kurang sukses," terang Munsch yang menekankan pentingnya kesetaraan dalam sebuah hubungan pernikahan.
Sejauh ini, sebagian besar suami tercatat masih berpenghasilan lebih tinggi dari sang istri. Sebaliknya, saat sang istri berperan sebagai tulang punggung keluarga, sang suami akan berusaha menunjukkan kemandiriannya. (Sis/Ndw)
Gaji Bisa Picu Perselingkuhan di Rumah Tangga
Uang ternyata bisa menjadi penopang kelangsungan mahligai rumah tangga sekaligus menjadi faktor penghancur.
diperbarui 15 Jun 2015, 07:01 WIBIlustrasi perceraian. Foto Ilustrasi (Emirates247)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2 Kecelakaan Bus Tabrakan di Afghanistan Tewaskan 52 Orang
Yuk Ikut Jajak Pendapat Soal Diskon Harga Tiket Pesawat, Ini Caranya!
Polisi Buka Suara Terkait Pemeriksaan Menteri Budi Arie
Cara Menghilangkan Ketiak Hitam: Panduan Lengkap dan Efektifnya
Cara Buat Proposal Bantuan yang Efektif dan Meyakinkan
Apa Itu Bashe Ransomware, Kelompok yang Diduga Serang Bank BUMN
PPN 12 Persen Berlaku Mulai Januari 2025, Bursa Beberkan Dampaknya ke Transaksi Saham
Kereta Cepat Berlin-Paris Resmi Diluncurkan, Warganet Indonesia Sindir Harganya Lebih Murah dari Tiket Jakarta-Bandung
Yamaha Aerox Alpha Resmi Rilis di Indonesia, Intip Spesifikasinya
Ciri Ciri TBC Paru: Kenali Gejala dan Cara Pencegahannya
Apa itu Motivasi: Pengertian, Jenis, dan Cara Meningkatkannya
BPH Migas Proyeksikan Konsumsi BBM saat Nataru 2024/2025 Naik 5%