Liputan6.com, Jakarta - PT PLN (Persero) memperkirakan penjualan listrik pada kuartal II 2015 akan melambat. Hal tersebut berkaca dari realisasi penjualan listrik perseroan pada kuartal I tahun ini.
Kepala Divisi Niaga PT PLN, Benny Marbun mengatakan, penjualan listrik PLN pada kuartal I 2015 dibanding dengan kuartal I 2014 hanya mengalami kenaikan 2,7 persen. Angka tersebut jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan angka pertumbuhan kuartal I 2014 jika dibandingkan dengan kuartal I 2013 yang tercatat 5 persen.
"Pertumbuhan penjualan listrik sampai kuartal I melambat dibanding tahun lalu. Tahun lalu kami bisa 5 persen tahun ini pertumbuhannya hanya 2,7 persen. Jadi ada perlambatan sekitar 2 persen," kata dia, Jakarta, Senin (15/6/2015).
Benny menjelaskan, melambatnya penggunaan listrik bukan karena adanya penghematan yang dilakukan oleh para konsumen namun lebih disebabkan karena melemahnya perekonomian global. Terutama, ditopang oleh penurunan konsumsi listrik dari sektor industri.
"Perkiraan karena lesu pasar. Pasar ekspor, ekonomi global lagi lemah. Industri, pasarnya industri berkurang. Karena utamanya yang berkurang dari industri. Mereka mau jualan, tapi pasar globalnya berkurang, makanya mereka mengurangi volume produksi akibatnya konsumsi listrik juga turun," jelas dia.
Untuk mengantisipasi pelemahan lebih lanjut, PLN mengaku berupaya mendorong penggunaan listrik. Salah satunya, dengan kemudahan penambahan daya listrik.
"Kemudahan untuk penyambungan baru dan tambah daya juga kami permudah. Misalnya ada industri di Pulogadung ingin tambah daya tapi dia tidak punya lahan untuk bangun gardu induk, itu kami permudah dengan supply dari 2 jaringan. Jadi kami fleksibel sekarang," ujarnya. (Amd/Gdn)
Konsumsi Listrik Kuartal II 2015 Bakal Susut
Melambatnya penggunaan listrik bukan karena adanya penghematan yang dilakukan oleh para konsumen.
Diperbarui 15 Jun 2015, 15:36 WIBPLN (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Serba Serbi IPO YUPI: Investor Handal Asal Singapura yang Bakal Jadi Pengendali Baru
Intip, Tips Mencari Promo Terbaik Agar Belanja Menggunakan THR Lebih Hemat
350 Kata-Kata Hikmah Penuh Makna untuk Menyejukkan Hati
Tren Baju Lebaran 2025: Warna-warna Natural hingga Sentuhan Modern
7 Potret Farah Quinn Buka Puasa di Paradise Valley, Bikin Es Teler di AS
Takaran Minyakita Bermasalah, Pedagang: Bukti Kekacauan Pangan di Indonesia
49 Narapidana dari Lapas Kutacane Kabur, 14 Orang Kembali Ditangkap dan 35 Masih Diburu
Profil dan Perjalanan Karier Wheesung, Solois Korea Selatan yang Meninggal Mendadak
6 Potret Fadly Faisal dan Maudy Effrosina di Prambanan, Netizen Sebut Mitos Akan Putus
Mengejutkan! Makna dan Khasiat Jimat Merah Delima Menurut Mbah Moen, Diceritakan Gus Baha
Menko Pangan Bentuk Pokja Awasi Penyaluran Pupuk Subsidi
Tukang Bakso di Jember Tipu Puluhan Orang Modus Investasi, Kerugian Capai Rp3 Miliar