Liputan6.com, Jakarta - Matt McMullen, pendiri perusahaan robot RealDoll dilaporkan tengah mencoba meningkatkan kemampuan sebuah boneka seks. Dibekali teknologi canggih, McMullen berusaha untuk menciptakan sebuah robot seks cantik yang bisa berekspresi, bahkan berbicara.
Menurut yang dilansir laman Cnet, McMullen meyakini jika pasar robot seks sangat potensial. Ia mengklaim telah menjual lebih dari 5.000 robot seks, seukuran boneka seks sejak tahun 1996, dengan harga mulai dari US$ 5.000 hingga US$ 10.000.
Bahkan kini, pelanggan tak hanya meminta tipe tubuh dan kulit, rambut dan warna mata tertentu saja. Belakangan ini di pabriknya di San Marcos, California, McMullen juga membuat boneka dengan bentuk jari-jari kaki yang bisa dipesan khusus. Proyek ini ia sebut Realbotix.
Melalui Realbotix, McMullen berusaha untuk menghidupkan boneka seks yang sejatinya adalah benda mati. Ia juga mencoba menanamkan kecerdasan buatan pada robot seks ciptaannya.
McMullen mengatakan, Realbotix, akan dipasarkan dengan banderol US$ 10.000 untuk bagian kepalanya saja yang telah tersemat teknologi kecerdasan buatan. Sementara untuk versi secara utuh seukuran boneka seks, harganya mungkin akan mencapai US$ 30.000 hingga US$ 60.000.
(dhi/dew)
Tak Hanya Cantik, Robot Seks Makin Canggih dan Pintar
Realbotix, akan dipasarkan dengan harga US$ 10.000 untuk bagian kepalanya saja yang telah tersemat teknologi kecerdasan buatan.
diperbarui 17 Jun 2015, 06:20 WIBRealbotix, akan dipasarkan dengan banderol US$ 10.000 untuk bagian kepalanya saja yang telah tersemat teknologi kecerdasan buatan.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lestarikan Warisan Budaya Nusantara, BRI Meriahkan HUT ke-129 dengan Pertunjukan Wayang
6 Fakta Giethoorn Desa Unik di Belanda, Penampakannya Bak Negeri Dongeng
Wamen BUMN ke Bandara Halim, Semringah Harga Tiket Pesawat Turun
Beli Asuransi Lewat BRImo Jadi Solusi Praktis Proteksi Diri dan Jalani Liburan dengan Tenang
Kate Middleton Tampil Serba Hijau Zamrud di Acara Natal Kerajaan Inggris, Sosok Putri Charlotte Curi Perhatian
Eric Garcia Tolak Tiga Klub Raksasa Eropa Demi Barcelona
6 Potret Cupcakes Tema Natal Ini Unik, Sayang Dimakan karena Detailnya Menarik
LPOI Berharap Prabowo Bisa Turunkan Pajak dan Meningkatkan Lapangan Kerja
Daftar Pohon Natal Termahal di Dunia: Ada yang Berlapis Emas
Ingin jadi Suami Idaman, Tanamkan Tips Berikut Ini
Ragam Hoaks Terkait Tarif Listrik, dari Diskon sampai Gratis
Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca Kunjungi Vatikan Saat Malam Natal, Ikut Menunggu Paus Fransiskus