Microsoft Akan Integrasikan Cortana ke Xbox One

Cortana akan hadir sebagai fitur personal assistant di konsol game andalan Microsoft, Xbox One.

oleh Jeko I. R. diperbarui 17 Jun 2015, 18:20 WIB
Xbox (thegamescabin.com)

Liputan6.com, Jakarta - Pada perhelatan Electronic Entertainment Expo (E3) 2015, Microsoft mengungkap rencana besarnya untuk konsol primadonanya -- Xbox One. Perusahaan software asal Amerika Serikat itu akan mengintegrasikan personal assistant Windows Phone, Cortana, ke konsol game tersebut.

Di acara konferensi pers di pesta E3 2015, Microsoft memperlihatkan kemampuan Cortana dengan menggunakan perangkat Kinect milik Xbox One.

Pada saat demonstrasi navigasi menggunakan Cortana, Anda dapat memberikan perintah dengan sebuah kalimat instruksi yang ringkas. Contohnya, ketika mengeluarkan kalimat "Hey Cortana, tolong rekam menit terakhir saya dan share ke activity feed", maka Xbox One secara otomatis akan mempublikasikan cuplikan menit terakhir game yang baru dimainkan.

Fitur ini, nantinya juga bisa digunakan untuk mengundang teman bergabung ke dalam voice chat dan tidak perlu lagi meninggalkan gamepad.

Nantinya, Cortana akan muncul di bagian kiri atas antarmuka Xbox One, dan akan tetap aktif di background. Namun, pihak Microsoft tidak mengungkap apakah Kinect merupakan perangkat wajib untuk menggunakan fitur Cortana, atau cukup dengan menggunakan headset saja.

Selain Cortana, Microsoft juga akan memperbarui tampilan antarmuka Xbox One, yang diklaim berfokus pada kecepatan dan performa, serta desain yang lebih minimalis. Demikian dilansir The Verge, Rabu (17/5/2015).

Terkait tanggal peluncuran fitur ini, sayangnya Microsoft belum menyebut tanggal dan waktu pastinya. Namun, mereka mengungkap bahwa update ini akan muncul dalam waktu dekat. Kita tunggu saja.

(jek/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya