Ngidam Ferrari 488 tapi Duit Cekak? Diecast Ini Solusinya

Perusahaan ini telah memproduksi versi miniatur meskipun mobil aslinya belum resmi dikirim.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 17 Jun 2015, 12:14 WIB
Perusahaan ini telah memproduksi versi miniatur meskipun mobil aslinya belum resmi dikirim.

Liputan6.com, Tokyo - 488 GTB menjadi lini model teranyar Ferrari. Begitu indahnya desain mobil ini mendorong sebuah perusahaan miniatur asal Jepang, MR Collection menciptakan versi mungil supercar asal italia tersebut.

MR Collection baru saja merilis foto-foto miniatur Ferrari 488 GTB dengan skala 1:18.  Melansir Autoevolution, Rabu (17/6/2015), keunikan pada perusahaan ini adalah telah memproduksi versi miniatur meskipun mobil aslinya belum resmi dikirim ke tangan konsumen.

Miniatur ini memiliki panjang keseluruhan 4.567 mm dari ujung bumper depan hingga ke bumper belakang. Dengan dimensi tersebut, terdapat cukup ruang untuk menyematkan beberapa komponen seperti mesin atau juga kaca spion

MR Collection menggarapnya dengan amat detil baik eksterior maupun interior. Dari foto tersebut memperlihatkan jika pada bagian roda miniatur ini telah dilengkapi dengan peranti rem cakram berikut kaliper serta bentuk dan warna kursi yang amat mirip dengan aslinya.

Bagi yang sudah kebelet ingin memiliki Ferrari 488 namun tidak memiliki cukup uang atau malas menunggu proses pengiriman, MR Collection menawarkan miniatur garapannya seharga US$ 400 atau sekira Rp 5,34 jutaan.

(ysp/ian/sts)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya