Liputan6.com, Hamamatsu - Lini roda dua Suzuki saat ini sedang sibuk menyiapkan model baru dalam waktu dekat. Adalah GSX-S1000 ABS dan GSX-S1000F, duet motor gede (moge) ini akan diluncurkan Suzuki pada 6 Juli mendatang di Jepang.
Adapun konsep yang digunakan pada kedua moge ini mengacu gaya binatang buas yang sedang memburu mangsa. Posisi setang yang rendah membuat posisi berkendara menjadi condong ke depan. Yang membedakan keduanya adalah fairing yang hanya terdapat pada model GSX-S1000F.
Dilansir Responsejp, Kamis (18/6/2015), sepeda motor super sport ini menggunakan mesin empat silinder. Daya maksimal yang sanggup dicapai yaitu 143 Tk.
Dikatakan, sepeda motor ini menghadirkan torsi yang kuat pada putaran mesin rendah dan menengah serta memiliki bobot yang ringan dan dimensi yang kompak. Keunggulan yang dimiliki kedua moge ini membuatnya cocok dikendarai di jalan perkotaan atau jalan berliku.
Adapun keunggulan lainnya yang coba dihadirkan Suzuki pada kedua moge ini adalah kontrol traksi dengan tiga mode dan rem dengan fitur ABS. Tak luput, Suzuki juga mempersenjatai dengan fitur Suzuki Easy Start System dimana mesin akan langsung menyala hanya dengan sekali menekan tombol starter.
Untuk harganya, GSX-S1000 ABS dipasarkan seharga 1.115.640 Yen atau setara Rp 120,8 jutaan dan GSX-S1000F seharga 1.166.400 Yen atau sekira Rp 126,3 jutaan.
(ysp/ian/sts)
Moge Baru Suzuki Mengaspal Bulan Depan
Sepeda motor ini menghadirkan torsi yang kuat pada putaran mesin rendah dan menengah.
diperbarui 18 Jun 2015, 17:11 WIBSepeda motor ini menghadirkan torsi yang kuat pada putaran mesin rendah dan menengah.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Seruan Bumi kepada Umat Manusia, Pengingat sebelum Kematian di Akhir Zaman
Black Friday! Dapatkan Diskon hingga 70 Persen
Hasil Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur: Dibantai 0-4, Rekor Kekalahan The Citizens Makin Panjang
Perbuatan AKP Dadang Tembak Rekannya Turunkan Marwah Kepolisian
Danau Sentani, Jejak Wisata Papua yang Tersembunyi
Jelang Masa Tenang, Ini Momen Pamungkas Kampanye Akbar Pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024
Ingin Dapat Penghasilan Tambahan? Habib Novel Bagikan Kiat Rezeki Lancar dan Mudah
Putri Ariani Rilis Album Perdana Bertajuk “Evolve”, Peluncuran Eksklusif di Amerika Serikat
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya