Liputan6.com, Jakarta Ketika berolahraga di luar rumah, tentunya penampilan juga menjadi salah satu hal yang penting. Apalagi jika Anda berolahraga di gym. Anda akan berinteraksi dengan banyak orang yang mungkin juga adalah lawan jenis
Namun saat berolah raga pun Anda tidak seharusnya terlihat menggunakan makeup. Untuk itu, seperti yang dilansir Self, Kamis (18/06/2015), ini dia produk yang dapat Anda gunakan saat berolahraga.
Advertisement
Tinted-moisturizer
Zat dalam tinted-moisturizer ini diformulasikan untuk menjaga kulit agar tidak berminyak. Selain itu, kandungan antioksidan dan pigmen khusus dari produk ini dapat membantu kulit untuk bernafas.
Concealer
Gunakanlah concealer untuk menyamarkan noda pada wajah Anda. Selain lebih ringan, concealer tidak harus dioleskan pada seluruh wajah dan dapat menutup noda dengan lebih sempurna.
Maskara anti air
Untuk mendapatkan efek mata yang lebih besar tanpa terlihat mencolok, Anda dapat menggunakan maskaara yang anti air dibandingkan menggunakan eyeliner. Hal ini dapat menghindari luntur lebih baik.
Lip gloss
Karena tujuan kita adalah mendapatkan tampilan yang natural, maka lip gloss menjadi pilihan yang tepat. Warna yang diberikan oleh lip gloss ini biasanya lebih tipis dibandingkan lipstik, sehingga makeup Anda tetap terlihat natural.
(Annastasia Errine/Ibo)